Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapolri Lantik 11 Kapolda

Kompas.com - 12/06/2013, 09:26 WIB
Dian Maharani

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Kepala Kepolisian RI Jenderal Timur Pradopo melantik 11 Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) di Rupatama, Mabes Polri, Rabu (12/6/2013). Mutasi jabatan itu sebelumnya berdasarkan surat Telegram Rahasia bernomor ST/1194/VI/2013.

Berikut 11 Kapolda yang dilantik:

1. Inspektur Jenderal Suhardi Alius yang sebelumnya menjabat Kadiv Humas Polri resmi menempati posisi Kapolda Jawa Barat. Kapolda Jabar sebelumnya, Irjen Tubagus Anis Angkawijaya, dimutasi sebagai Kadiv TI Polri. Adapun posisi yang ditinggalkan Suhardi dijabat Brigadir Jenderal (Pol) Ronny Frengky Sompie yang sebelumnya menjabat Karowassidik Bareskrim Polri.

2. Kepala Korps Brimob Irjen Unggung Cahyono menduduki kursi Kapolda Jawa Timur. Unggung menggantikan posisi Irjen Hadiatmoko yang dimutasi sebagai Perwira Tinggi Mabes Polri. Adapun posisi yang ditinggalkan Unggung dijabat Irjen Rum Murikal yang sebelumnya menjabat Widyaiswara Utama Sespim Polri Lemdikpol.

3. Kapolda Jawa Tengah Irjen Didiek Sutomo Triwidodo menempati posisi baru sebagai Wakabaintelkam Mabes Polri. Kapolda Jateng kini dijabat oleh Irjen Dwi Priyatno yang sebelumnya Sahlisospol Kapolri.

4. Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Mudji Waluyo mengisi posisi Sahlisospol Kapolri yang ditinggalkan Dwi. Adapun Kapolda Sulsel dijabat oleh Irjen Burhanuddin Andi yang sebelumnya Widyaiswara Utama Sespim Lemdikpol Polri.

5. Kapolda Sumatera Utara Irjen Wisnu Amat Sastro dimutasi menjadi Wakabaharkam Polri. Kapolda Sumatera Utara akan diisi oleh Irjen Syarief Gunawan yang sebelumnya Widyaiswara Utama Sespim Polri Lemdikpol.

6. Kapolda Jambi Brigjen (Pol) Husen Karta Dipoera diangkat dalam jabatan baru sebagai Widyaiswara Utama Sespim Lemdikpol Polri. Posisi Kapolda Jambi diduduki oleh Brigjen (Pol) Satriya Hari Prasetya yang sebelumnya Karorenmin Bareskrim.

7. Kapolda Riau Brigjen (Pol) Suedi Husen menempati Kasespimmen Sespim Polri Lemdikpol. Posisi Kapolda Riau yang ditinggalkan Suedi diisi oleh Brigjen (Pol) Condro Kirono yang sebelumnya Karobinops Sos Polri.

8. Kapolda Kepulauan Riau Brigjen (Pol) Yotje Mende juga meninggalkan jabatannya dan menempati Kasespimti Sespim Polri Lemdikpol. Kapolda Kepri diduduki oleh Brigjen (Pol) Endang Sudrajat yang sebelumnya Dirsosbud Baintelkam.

9. Kapolda Kalimantan Tengah Brigjen (Pol) Bachtiar Hasanuddin Tambunan mengisi posisi Inspektur I Inspektorat BNN. Kapolda Kalteng diduduki oleh Brigjen (Pol) Djoko Mukti Haryono yang sebelumnya menjabat Analis Kebijakan Utama Bidang Kamneg Baintelkam Polri.

10. Kapolda Kaltim Brigjen (Pol) Anas Yusuf menempati jabatan baru sebagai Wakabareskrim Polri. Posisinya yang ditinggalkan Anas dijabat oleh Brigjen (Pol) Dicky D Atotoy yang sebelumnya menjabat Kapolda Sulut.

11. Posisi Kapolda Sulawesi Utara yang ditinggalkan Brigjen (Pol) Dicky dijabat oleh Brigjen (Pol) Robby Kaligis yang sebelumnya menjabat Irwil V Itwasum Polri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menakar Nasib Ketua KPU Usai Diadukan Lagi ke DKPP Terkait Dugaan Asusila

Menakar Nasib Ketua KPU Usai Diadukan Lagi ke DKPP Terkait Dugaan Asusila

Nasional
Tak Lagi Solid, Koalisi Perubahan Kini dalam Bayang-bayang Perpecahan

Tak Lagi Solid, Koalisi Perubahan Kini dalam Bayang-bayang Perpecahan

Nasional
TPN Ganjar-Mahfud Sebut 'Amicus Curiae' Bukan untuk Intervensi MK

TPN Ganjar-Mahfud Sebut "Amicus Curiae" Bukan untuk Intervensi MK

Nasional
Percepat Kinerja Pembangunan Infrastruktur, Menpan-RB Setujui 26.319 Formasi ASN Kementerian PUPR

Percepat Kinerja Pembangunan Infrastruktur, Menpan-RB Setujui 26.319 Formasi ASN Kementerian PUPR

Nasional
Kubu Prabowo Siapkan Satgas untuk Cegah Pendukung Gelar Aksi Saat MK Baca Putusan Sengketa Pilpres

Kubu Prabowo Siapkan Satgas untuk Cegah Pendukung Gelar Aksi Saat MK Baca Putusan Sengketa Pilpres

Nasional
TKN Prabowo-Gibran Akan Gelar Nobar Sederhana untuk Pantau Putusan MK

TKN Prabowo-Gibran Akan Gelar Nobar Sederhana untuk Pantau Putusan MK

Nasional
Jelang Putusan Sengketa Pilpres: MK Bantah Bocoran Putusan, Dapat Karangan Bunga

Jelang Putusan Sengketa Pilpres: MK Bantah Bocoran Putusan, Dapat Karangan Bunga

Nasional
Skenario Putusan Mahkamah Konstitusi dalam Sengketa Pilpres 2024

Skenario Putusan Mahkamah Konstitusi dalam Sengketa Pilpres 2024

Nasional
Kejagung Terus Telusuri Aset Mewah Harvey Moeis, Jet Pribadi Kini dalam Bidikan

Kejagung Terus Telusuri Aset Mewah Harvey Moeis, Jet Pribadi Kini dalam Bidikan

Nasional
Yusril Tegaskan Pencalonan Gibran Sah dan Optimistis dengan Putusan MK

Yusril Tegaskan Pencalonan Gibran Sah dan Optimistis dengan Putusan MK

Nasional
Soal Tawaran Masuk Parpol, Sudirman Said: Belum Ada karena Saya Bukan Anak Presiden

Soal Tawaran Masuk Parpol, Sudirman Said: Belum Ada karena Saya Bukan Anak Presiden

Nasional
Sudirman Said Beberkan Alasan Tokoh Pengusung Anies Tak Ajukan 'Amicus Curiae' seperti Megawati

Sudirman Said Beberkan Alasan Tokoh Pengusung Anies Tak Ajukan "Amicus Curiae" seperti Megawati

Nasional
Soal Peluang Anies Maju Pilkada DKI, Sudirman Said: Prabowo Kalah 'Nyapres' Tidak Jadi Gubernur Jabar

Soal Peluang Anies Maju Pilkada DKI, Sudirman Said: Prabowo Kalah "Nyapres" Tidak Jadi Gubernur Jabar

Nasional
Beda Sikap PSI: Dulu Tolak Proporsional Tertutup, Kini Harap Berlaku di Pemilu 2029

Beda Sikap PSI: Dulu Tolak Proporsional Tertutup, Kini Harap Berlaku di Pemilu 2029

Nasional
Banjir “Amicus Curiae”, Akankah Lahir “Pahlawan” Pengadilan?

Banjir “Amicus Curiae”, Akankah Lahir “Pahlawan” Pengadilan?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com