Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marzuki Alie Punya Pengalaman Indah Bersama Taufiq Kiemas

Kompas.com - 08/06/2013, 20:26 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua DPR Marzuki Alie mengakui, almarhum Taufiq Kiemas merupakan politisi kawakan, bahkan legendaris yang berangkat dari dunia aktivis yang penuh idealisme.

Di dalam diri Taufiq, kata Marzuki, tertanam rasa nasionalisme yang mendalam, dan itulah yang terefleksikan dalam pilihan dan sikap perjuangannya.

Karena itula, menurut Marzuki, dapat dipahami mengapa almarhum memiliki spektrum pergaulan yang luas, serta bergaul dengan semua elemen bangsa yang plural, tanpa memandang kelas atau strata ekonomi, etnis, agama, suku, dan berbagai perbedaan primordial lain.

"Dalam dunia politik, almarhum merupakan sosok politisi rasional yang akomodatif dan mengupayakan konsensus" kata Marzuki Alie kepada Tribunnews.com, Sabtu (8/6/2013).

Sikap dan pilihan politik Taufiq, lanjutnya, tetap menjunjung tinggi prinsip-prinsip politik yang diyakininya.

"Komunikasi politiknya baik, dan bukan merupakan sosok pendendam. Ia juga tidak segan memberi pandangan-pandangan yang konstruktif terhadap generasi muda, dan membuka pintu bagi regenerasi politik secara rasional," imbuh Marzuki.

Menurut Marzuki, dalam memimpin MPR, almarhum juga memelopori konsep dan sosialisasi 'Empat Pilar Kehidupan Berbangsa dan Bernegara'. Ini merupakan tonggak penting bagi kita sebagai bangsa yang ber-Pancasila.

"Almarhum juga mengajarkan ke kita semua taat konstitusi, menjaga NKRI, dan kemajemukan bangsa (Bhinneka Tunggal Ika)," tutur Marzuki.

Bangsa Indonesia, papar Marzuki, sangat kehilangan sosok politisi besar yang nasionalis, bijak, komunikatif, terbuka, humanis, kaya gagasan, dan selalu memikirkan pentingnya regenerasi dan kualitas kepemimpinan politik.

"Yang tidak bisa kita lupakan juga dari almarhum adalah  sosoknya yang egaliter, merakyat, terbuka, inklusif, tidak eksklusif, dialogis, dan senantiasa berpikir mencari jalan keluar yang konstruktif. Tidak saja terhadap kebuntuan politik, tapi juga bagi kebaikan bangsa dan negara," paparnya.

Secara pribadi, Marzuki Alie punya pengalaman yang tidak terlupakan, saat mereka kehabisan dana untuk menyelesaikan Alquran ukiran khas Palembang yang terbuat dari kayu dan terbesar di dunia.

"Beliau memberikan bantuan atas nama lima orang, sehingga kami bisa melanjutkan pekerjaan tersebut.  Saat perjalanan bersama, beliau sangat peduli, memberikan uang riyal kepada istri saya untuk berbelanja, padahal istri saya tidak suka belanja, mungkin dilihatnya tidak punya uang," ungkap Marzuki.

Marzuki mengajak seluruh elemen bangsa untuk mendoakan almarhum, agar segala amal baktinya bagi bangsa dan negara, diterima dan mendapatkan tempat terbaik dari Allah SWT.

"Dan sebagai generasi penerus, marilah kita lanjutkan cita-cita mulia almarhum melalui kecintaan kita pada negeri ini, yang diaktualisasikan dengan upaya nyata berpolitik secara rasional dilandasi semangat kegotongroyongan semua elemen dalam membangun bangsa," ajak Marzuki.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Siap Terima Putusan MK, Anies: Seperti Sepak Bola, Kemungkinan Menang atau Tidak

    Siap Terima Putusan MK, Anies: Seperti Sepak Bola, Kemungkinan Menang atau Tidak

    Nasional
    GASPOL! Hari Ini: Bela Gibran, Yusril Incar Jabatan?

    GASPOL! Hari Ini: Bela Gibran, Yusril Incar Jabatan?

    Nasional
    Jokowi dan Ma'ruf Amin jadi Saksi Nikah Putri Bamsoet

    Jokowi dan Ma'ruf Amin jadi Saksi Nikah Putri Bamsoet

    Nasional
    Muhaimin Sebut Kader PKB Mulai Pendekatan ke Sejumlah Tokoh untuk Pilkada 2024

    Muhaimin Sebut Kader PKB Mulai Pendekatan ke Sejumlah Tokoh untuk Pilkada 2024

    Nasional
    Soal Pilkada Sumut, Muhaimin Bilang Belum Ada yang Mendaftar ke PKB

    Soal Pilkada Sumut, Muhaimin Bilang Belum Ada yang Mendaftar ke PKB

    Nasional
    PKB Belum Tentukan Kandidat untuk Pilkada DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Jawa Timur

    PKB Belum Tentukan Kandidat untuk Pilkada DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Jawa Timur

    Nasional
    Dirut Jasa Raharja Hadiri Penutupan Posko Angkutan Mudik Lebaran Terpadu oleh Menhub 

    Dirut Jasa Raharja Hadiri Penutupan Posko Angkutan Mudik Lebaran Terpadu oleh Menhub 

    Nasional
    Sambangi Kediaman Muhaimin Menjelang Putusan MK, Anies: Ini Tradisi Lebaran...

    Sambangi Kediaman Muhaimin Menjelang Putusan MK, Anies: Ini Tradisi Lebaran...

    Nasional
    Muhaimin Belum Punya Rencana Bertemu Prabowo Setelah Putusan MK

    Muhaimin Belum Punya Rencana Bertemu Prabowo Setelah Putusan MK

    Nasional
    Muhaimin Bilang Anies Belum Punya Niat Kembali Berkontestasi di Pilkada 2024

    Muhaimin Bilang Anies Belum Punya Niat Kembali Berkontestasi di Pilkada 2024

    Nasional
    PKB Buka Pendaftaran untuk Pilkada 2024, Selain Kader Juga Bisa Daftar

    PKB Buka Pendaftaran untuk Pilkada 2024, Selain Kader Juga Bisa Daftar

    Nasional
    Menjelang Putusan Sengketa Pilpres di MK, Kubu Ganjar-Mahfud Harap Tak Berakhir Antiklimaks

    Menjelang Putusan Sengketa Pilpres di MK, Kubu Ganjar-Mahfud Harap Tak Berakhir Antiklimaks

    Nasional
    Optimistis MK Diskualifikasi Gibran, Kubu Anies: Tak Ada Alasan untuk Tidak Pemungutan Suara Ulang

    Optimistis MK Diskualifikasi Gibran, Kubu Anies: Tak Ada Alasan untuk Tidak Pemungutan Suara Ulang

    Nasional
    MK Diperkirakan Tak Akan Diskualifikasi Prabowo-Gibran

    MK Diperkirakan Tak Akan Diskualifikasi Prabowo-Gibran

    Nasional
    Jadwal Terbaru Pelaksanaan UTBK-SNBT 2024

    Jadwal Terbaru Pelaksanaan UTBK-SNBT 2024

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com