Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peluru yang Menewaskan Tito Kei Diuji Balistik

Kompas.com - 03/06/2013, 13:35 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Pusat Laboratorium dan Forensik Polri tengah melakukan uji balistik pada peluru dan selongsong yang ditemukan di lokasi penembakan Tito Refra Kei. Hingga saat ini, kepolisian belum memastikan jenis senjata yang digunakan pelaku tak dikenal yang mengeksekusi adik John Kei itu.

"Uji balistik masih dilakukan di Labfor Polri. Hasilnya belum," kata Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto, di Markas Polda Metro Jaya, Senin (3/6/2013).

Selain belum mengetahui pasti mengenai jenis senjata api yang digunakan pelaku, kepolisian juga belum menemukan detail dari profil pelaku penembakan. Ini karena para saksi yang selamat dalam kejadian itu tidak melihat jelas pelaku.

"Saksi ada yang tidak mengenali karena saking kagetnya dan yang lain ada yang berusaha fokus menolong Tito. Anak pemilik warung hanya mendengar suara letusan," ujar Rikwanto.

Rikwanto mengatakan, pihaknya sudah melakukan penyelidikan dengan radius yang lebih luas dari lokasi penembakan. Namun, polisi belum menemukan bukti dan keterangan mengenai pelaku penembakan tersebut. Saat ini, tim khusus yang beranggotakan 50 orang telah dibentuk untuk menyelidiki kasus itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com