Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Properti Sidoarjo Tak Lagi "Nyungsep" akibat Lumpur Lapindo

Kompas.com - 24/05/2013, 15:11 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Dengan investasi Rp 400 miliar, PT Adhi Persada Realti (APR) membangun The Taman Dhika Sidoarjo Kota di kawasan Buduran, Sidoarjo, Jawa Timur. APR ingin menghapus stigma buruk lumpur Lapindo yang sempat membuat bisnis properti hunian di kawasan itu "nyungsep".

"Recovery untuk sektor properti setelah ramainya berita lumpur Lapindo saat ini sangat bagus. Dua tahun lalu masih nyungsep penjualannya karena orang masih khawatir, baik pengembang maupun konsumen," ujar Direktur Utama PT Adhi Persada Realti Shoful Ulum kepada Kompas.com di Jakarta, Jumat (24/3/2013).

Shoful mengaku mengamati fenomena tersebut (lumpur Lapindo) sejak merebak pada 2007 hingga 2009. baru Baru pada 2011 lalu, perekonomian dari sektor properti terhitung benar-benar pulih.

"Lagi pula, jarak perumahan yang kami bangun ini sejauh 10 kilometer. Itu radius aman dari lumpur Lapindo," ujarnya.

Sependapat dengan Shoful, General Manager APR Eko Budisantoso mengaku awalnya juga sempat pesimistis bisa menjalankan proyek realestat The Taman Dhika Sidoarjo Kota.

"Tapi, berangsur-angsur dengan penurunan tingkat bencana lumpur itu, kekhawatiran saya terjawab, bahwa dampak negatifnya tidak terjadi sama sekali," kata Eko.

Dia menambahkan, pangsa pasar perumahan dari kalangan menengah menengah di Sidoarjo saat ini tidak perlu diragukan. Dengan proyeksi pertumbuhan ekonomi Jawa Timur yang mencapai 7,5 persen, potensi pasar properti landed house sangat menarik dikembangkan di Sidoarjo.

"Udara di Sidoarjo itu panas sekali. Maka, di sini kami bangun boulevard yang besar-besar, kami bikin hijau dan teduh. Kami optimalkan semua menjadi lanskap hijau di lahan-lahan perumahan karena inilah daya tariknya, selling point-nya," ujarnya.

Seperti disebutkan sebelumnya, dengan investasi Rp 400 miliar itu, APR menargetkan nilai proyek realestat ini hingga Rp 700 miliar. Sejak dibangun pada Oktober 2012 lalu, saat ini APR berhasil menjual 12 persen dari 1.268 unit yang disiapkan di lahan seluas 30 hektar itu.

"Sebagian dari 1.268 kluster terpadu itu kini sudah dihuni. Setiap tahun akan kami bangun tiga kluster," tambah Eko.

Adapun hunian The Taman Dhika Sidoarjo Kota di Sidoarjo, Jawa Timur, ditawarkan mulai Rp 360 juta hingga Rp 524 juta. Dengan daya tarik akses ke jalan tol hanya 15 menit, APR berharap bisa meraup penjualan dari segmen kelas menengah di Surabaya, terutama pekerja kantoran. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Perumahan Terjangkau Kota Tangerang Selatan, Harga Termurah di Bawah Rp 291 Juta

    Perumahan Terjangkau Kota Tangerang Selatan, Harga Termurah di Bawah Rp 291 Juta

    Perumahan
    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Jakarta Barat: Pilihan Ekonomis

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Jakarta Barat: Pilihan Ekonomis

    Perumahan
    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Jakarta Selatan: Pilihan Ekonomis

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Jakarta Selatan: Pilihan Ekonomis

    Perumahan
    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tangerang: Pilihan Ekonomis

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tangerang: Pilihan Ekonomis

    Perumahan
    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lebak: Pilihan Ekonomis

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lebak: Pilihan Ekonomis

    Perumahan
    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Cilegon: Pilihan Ekonomis

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Cilegon: Pilihan Ekonomis

    Perumahan
    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Serang: Pilihan Ekonomis

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Serang: Pilihan Ekonomis

    Perumahan
    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pandeglang: Pilihan Ekonomis

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pandeglang: Pilihan Ekonomis

    Perumahan
    Pilihan Rumah di Kabupaten Serang, Harga Ekonomis di Bawah Rp 200 Juta

    Pilihan Rumah di Kabupaten Serang, Harga Ekonomis di Bawah Rp 200 Juta

    Perumahan
    Perumahan Terjangkau Kota Serang, Harga Termurah di Bawah Rp 200 Juta

    Perumahan Terjangkau Kota Serang, Harga Termurah di Bawah Rp 200 Juta

    Perumahan
    Prototipe Rumah Subsidi Baru Bakal Tahan Gempa hingga Magnitudo 7

    Prototipe Rumah Subsidi Baru Bakal Tahan Gempa hingga Magnitudo 7

    Perumahan
    Buat Warga Tegal, Ini Pilihan Rumah Murah Harga Rp 160 Jutaan (II)

    Buat Warga Tegal, Ini Pilihan Rumah Murah Harga Rp 160 Jutaan (II)

    Perumahan
    Buat Warga Tegal, Ini Pilihan Rumah Murah Harga Rp 160 Jutaan (I)

    Buat Warga Tegal, Ini Pilihan Rumah Murah Harga Rp 160 Jutaan (I)

    Perumahan
    Harga Rp 170 Jutaan, Ini Pilihan Rumah Murah di Pahuwato (II)

    Harga Rp 170 Jutaan, Ini Pilihan Rumah Murah di Pahuwato (II)

    Perumahan
    Harga Rp 170 Jutaan, Ini Pilihan Rumah Murah di Pahuwato (I)

    Harga Rp 170 Jutaan, Ini Pilihan Rumah Murah di Pahuwato (I)

    Perumahan
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com