Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akhirnya, Mobil-mobil Luthfi Dibawa KPK dari Kantor PKS

Kompas.com - 15/05/2013, 14:37 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi akhirnya membawa enam mobil milik mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera, Lutfi Hasan Ishaaq, dari kantor DPP PKS di Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Rabu (15/5/2013) siang.

Berdasarkan pengamatan Kompas.com, iring-iringan mobil keluar dari DPP PKS dimulai dari VW Caravelle berpelat nomor B 948 RFS, Mazda CX-9 berpelat B 2 RFS, Toyota Fortuner berpelat B 544 RFS, Mitsubishi Grandis berpelat B 7476 UE, Nissan Navara, dan Mitsubishi Pajero Sport. Rombongan meninggalkan kantor DPP PKS sekitar pukul 14.15 WIB dan langsung menuju kantor KPK di Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan.

DPP PKS rencananya akan mengadakan konferensi pers tidak lama setelah rombongan KPK meninggalkan lokasi tersebut. Hingga berita ini diturunkan, konferensi pers belum berlangsung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com