Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ansyad Mbai: Teroris Mulai Gunakan Bahan Kimia

Kompas.com - 10/05/2013, 18:16 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Teroris di Indonesia tidak lagi mengandalkan bom, tetapi sudah memakai bahan kimia. Demikian pernyataan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Ansyad Mbai terkait pengungkapan sejumlah terduga teroris saat ini.

"Kalau ingat pada 2012 ada juga di Solo, yang arsipnya dimusnahkan. Namun, masih luput dari perhatian. Sekarang mulai muncul modus dengan kimia. Kelompok Abu Omar ini juga termasuk menggunakan racun," ujar Ansyad di Jakarta, Jumat (10/5/2013).

Ansyad mengatakan, modus penggunaan bahan kimia oleh pelaku teror sudah pernah terjadi pada 2011. Saat itu, Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri atau Densus 88 menangkap belasan pelaku teror di Kemayoran, Jakarta Pusat.

Salah satu pelaku yang ditangkap saat itu bernama Paimin. Di rumah pelaku, Sabtu pukul 02.00, petugas Densus 88 menemukan cairan yang disimpan dalam dua botol air kemasan ukuran 600 mililiter.

Bahan kimia yang didapat dari tangan pelaku teror menurut rencana akan digunakan untuk meracuni makanan di kantin kantor kepolisian.

Saat ini, pelaku teror yang tertangkap di sejumlah daerah di Jawa Barat dan Jawa Tengah pernah juga merencakan membakar pusat perbelanjaan di Glodok, Jakarta Barat. Mereka menggunakan cairan kimia untuk membakar.

"Ke depan perlu jadi perhatian dengan penggunaan bahan kimia ini, baik dalam bentuk racun maupun untuk melakukan kebakaran atau kerusakan dalam bentuk lain," kata Ansyad. (Yogi Gustaman)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    PAN Prioritaskan Kader Sendiri untuk Maju Pilkada 2024

    PAN Prioritaskan Kader Sendiri untuk Maju Pilkada 2024

    Nasional
    Jokowi Tinjau Pasar Tumpah Mamasa, Cek Harga dan Berencana Bangun Pasar Baru

    Jokowi Tinjau Pasar Tumpah Mamasa, Cek Harga dan Berencana Bangun Pasar Baru

    Nasional
    PKS: Selamat Bertugas Prabowo-Gibran

    PKS: Selamat Bertugas Prabowo-Gibran

    Nasional
    Pengamat: Prabowo-Gibran Punya PR Besar karena Kemenangannya Dibayangi Kontroversi

    Pengamat: Prabowo-Gibran Punya PR Besar karena Kemenangannya Dibayangi Kontroversi

    Nasional
    Kementerian KP Gandeng Kejagung Implementasikan Tata Kelola Penangkapan dan Budi Daya Lobster 

    Kementerian KP Gandeng Kejagung Implementasikan Tata Kelola Penangkapan dan Budi Daya Lobster 

    Nasional
    Respons Putusan MK, Zulhas: Mari Bersatu Kembali, Kita Akhiri Silang Sengketa

    Respons Putusan MK, Zulhas: Mari Bersatu Kembali, Kita Akhiri Silang Sengketa

    Nasional
    Agenda Prabowo usai Putusan MK: 'Courtesy Call' dengan Menlu Singapura, Bertemu Tim Hukumnya

    Agenda Prabowo usai Putusan MK: "Courtesy Call" dengan Menlu Singapura, Bertemu Tim Hukumnya

    Nasional
    Awali Kunker Hari Ke-2 di Sulbar, Jokowi Tinjau Kantor Gubernur

    Awali Kunker Hari Ke-2 di Sulbar, Jokowi Tinjau Kantor Gubernur

    Nasional
    'MK yang Memulai dengan Putusan 90, Tentu Saja Mereka Pertahankan...'

    "MK yang Memulai dengan Putusan 90, Tentu Saja Mereka Pertahankan..."

    Nasional
    Beda Sikap soal Hak Angket Pemilu: PKB Harap Berlanjut, PKS Menunggu, Nasdem Bilang Tak 'Up to Date'

    Beda Sikap soal Hak Angket Pemilu: PKB Harap Berlanjut, PKS Menunggu, Nasdem Bilang Tak "Up to Date"

    Nasional
    Bima Arya Ditunjuk PAN Jadi Kandidat untuk Pilkada Jabar 2024

    Bima Arya Ditunjuk PAN Jadi Kandidat untuk Pilkada Jabar 2024

    Nasional
    Guru Besar UI: Ironis jika PDI-P Gabung ke Kubu Prabowo Usai Putusan MK

    Guru Besar UI: Ironis jika PDI-P Gabung ke Kubu Prabowo Usai Putusan MK

    Nasional
    Tak Anggap Prabowo Musuh, Anies Siap Diskusi Bareng

    Tak Anggap Prabowo Musuh, Anies Siap Diskusi Bareng

    Nasional
    Bersama Pertamax Turbo, Sean Gelael Juarai FIA WEC 2024

    Bersama Pertamax Turbo, Sean Gelael Juarai FIA WEC 2024

    Nasional
    Tanggapi Putusan MK, KSP: Bansos Jokowi Tidak Memengaruhi Pemilih Memilih 02

    Tanggapi Putusan MK, KSP: Bansos Jokowi Tidak Memengaruhi Pemilih Memilih 02

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com