Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

LPSK Selesai Periksa Tahanan Lapas Cebongan

Kompas.com - 03/04/2013, 23:19 WIB
Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) telah menyelesaikan assesment (pemeriksaan) terhadap semua saksi yang berada di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Cebongan, Sleman, Yogyakarta. Assesment dilakukan oleh LPSK guna menindaklanjuti permintaan perlindungan terhadap 31 saksi penyerangan Lapas Cebongan.

Wakil Ketua LPSK, Lies Sulistiani mengatakan, hari ini tim LPSK sudah mewawancarai 31 tahanan dan 10 penjaga yang menjadi saksi penyerangan Lapas pada Sabtu (23/3/2013) lalu.

"Mereka (saksi tahanan dan petugas lapas, red) masih dalam kondisi trauma dan ketakutan. Walau mereka berposisi saksi, mereka sebetulnya belum siap memberikan keterangan sebagai saksi karena kondisi psikologisnya masih belum stabil," terangnya saat dihubungi, Rabu (3/4/2013).

Ia menuturkan, kedatangan LPSK selain melakukan assesment guna menentukan jenis dan jumlah yang diberikan perlindungan, juga memberikan pengertian kepada saksi agar jangan takut dan bersedia memberikan keterangan kepada polisi. Meski sudah memberikan kesaksian di awal, namun mereka masih akan dibutuhkan kembali untuk memberi kesaksian.

"Kita tadi sudah berbicara dengan para saksi agar mereka bisa percaya diri saat memberikan keterangan," paparnya.

Selain ke Lapas Cebongan, hari ini LPSK juga mendatangi Polda DIY. Lies mengaku kedatanganya ke Polda untuk berkoordinasi mengenai berapa saksi yang akan dimintai keterangan kembali sebagai saksi, apakah semua atau hanya beberapa saja.

"Kita ke Polda untuk berkoordinasi mengenai saksi, selain itu juga membicarakan soal kemungkinan penambahan personel pengamanan guna menjaga saksi yang berada di dalam Lapas," ungkapnya.

Mengenai keputusan bentuk dan jenis perlindungan yang akan diberikan terhadap para saksi, pihaknya baru akan memutuskannya hari Senin mendatang dalam rapat paripurna.

"Semoga Senin bisa segera diputuskan hasilnya. Assesment memang sudah selesai, namun kita masih akan datang lagi ke Lapas Cebongan. Sampai dengan Jumat besok tim masih berada di Yogya," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com