DENPASAR, KOMPAS.com- Susilo Bambang Yudhoyono baru saja dipilih sebagai Ketua Umum Partai Demorat menggantikan Anas Urbaningrum, Sabtu (30/3/2013). Pidato pertama pun disampaikan pada malam harinya. Tapi, di tengah pidato, dia salah menyebutkan nama partai.
"InsyaAllah besok saya akan umumkan Ketua Harian Partai Daerah, Dewan Pembina Partai Daerah, Ketua Majelis Tinggi Partai Daerah..ulangi, Partai Demokrat," ujar SBY. Kesalahan penyebutan nama ini terjadi pada sepertiga terakhir pidatonya, sebelum menyampaikan pesan pada kader Partai Demokrat dan kemudian pada rakyat Indonesia.
Terkait dengan terpilihanya SBY menjadi Ketua Umum Partai Demokrat, sebagai bagian dari syarat kesediaannya menempati jabatan itu, akan hadir jabatan baru dalam struktur partai tersebut. Jabatan baru itu adalah Ketua Harian. Tak hanya untuk menjalankan tugas Ketua Umum, ternyata SBY juga mendelegasikan jabatan Ketua Dewan Pembina dan Ketua Majelis Tinggi pada jabatan lain, dengan menyebutnya sebagai ketua harian pula.
Partai Demokrat menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) di Bali, Sabtu (30/3/2013). SBY terpilih menjadi ketua umum secara aklamasi.
Berita terkait dapat dibaca dalam topik: KLB Demokrat
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.