Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yance Berharap Bisa Pinang Rieke "Oneng"

Kompas.com - 24/10/2012, 18:35 WIB
Kontributor Bandung, Rio Kuswandi

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Partai Golongan Karya (Golkar) yang mengusung Irianto MS. Syarifudin alias Yance sebagai calon gubernur Jawa Barat 2013-2018, hingga saat ini masih belum menemukan pendamping yang pas untuk bertarung di arena di Pilgub 2013 mendatang.

Sebelumnya, Yance berharap didampingi kader dari Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, yakni Rieke Diah Pitaloka. Selain itu, ada pula nama kader dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Rahmad Yasin. Tapi harapan itu seolah terkubur, ketika kedua partai yang berwarna merah dan hijau itu tidak memberikan respons kepada si kuning berlambang pohon beringin.

"Engga masalah, kita juga sudah cukup kokoh untuk maju sendiri kan. Ya engga apa-apa, kalau sudah kayak gitu, berarti mereka tidak mau berkoalisi dengan kami," kata Yance kepada wartawan usai menghadiri Sarasehan Aktivis Muhammadiyah Lintas Generasi di Gedung PW Muhammadiyah Jabar, Jalan Sancang, Bandung, Jawa Barat, Rabu (24/10/2012).

Kemungkinan besar Yance akan maju sebagai cagub dengan didampingi oleh kader dari internal partainya sendiri. Saat ini, Yance mengaku sudah mengantongi tiga nama kandidat pendamping, tapi ia belum mau membocorkannya. Ketiga kandidat itu merupakan kader Golkar.

Yance mengaku tetap menyerahkan keputusannya kepada DPP Golkar. "Tapi tetep semua keputusan ada di DPP, DPP kan yang memegang kebijakannya," katanya. Namun demikian, hingga saat ini, Yance masih sangat berharap dapat didampingi Rieke 'Oneng'.  "Ya tapi, kalau tidak mau, engga apa-apa. Kita masih punya strategi lain," tutupnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com