Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nara: yang Enggak Boleh Itu Sombong dan Takabur

Kompas.com - 20/09/2012, 10:18 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut satu, Nachrowi Ramli, mengungkapkan optimismenya menghadapi Pilkada DKI Jakarta 2012. Namun, pria yang berpasangan dengan calon petahana Fauzi Bowo tersebut enggan berlebihan dalam menyikapinya.

"Kita berdoa insya Allah lancar. Kita tetap optimistis, yang enggak boleh itu sombong dan takabur," ujar Nachrowi sebelum melakukan pencoblosan di kediamannya, Jalan Batuampar II, Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis (20/9/2012) pagi.

Pria yang akrab disapa Nara itu menggunakan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara 29, yang hanya berjarak sekitar 200 meter dari kediamannya. Ditemani sang istri, Alfina Evi Maria, dan anak serta menantu, rombongan Nara pergi ke TPS dengan berjalan kaki.

Dalam kesempatan yang sama, Nara turut mengucapkan terima kasih kepada seluruh unsur yang terlibat dalam Pilkada DKI, mulai dari warga Jakarta secara umum, tim sukses pasangan Foke-Nara, termasuk kerja sama dengan tim sukses pasangan Jokowi-Basuki yang dinilai berhasil menjaga situasi keamanan.

"Harapan saya bahwa semua masyarakat Jakarta berduyun-duyun datang ke TPS, menggunakan hak pilih. Kita berharap Jakarta akan lebih baik," ujarnya.

Nara dan keluarga sampai ke TPS 29 sekitar pukul 08.15 WIB  disambut petugas TPS. Tak butuh waktu lama, rombongan pun langsung mendapat surat suara dan melakukan proses pencoblosan. Proses tersebut pun tak lepas dari sorot kamera peliput.

Selanjutnya, Nara direncanakan memantau proses pesta demokrasi lima tahunan warga Jakarta dari posko tim pasangan Foke-Nara di Jalan Dipenogoro, Jakarta Pusat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com