Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada 307 Titik Api di Kalimantan Selatan

Kompas.com - 05/09/2012, 14:54 WIB
Defri Werdiono

Penulis

BANJARMASIN, KOMPAS.com -Titik api atau hot spot baru di Kalimantan Selatan terus bertambah. Hingga 4 September kemarin, jumlah titik api secara kumulatif yang terpantau oleh satelit selama 2012 mencapai 307 titik.

Kepala Badan Lingkungan Hidup Provinsi Kalimantan Selatan, Ikhlas, Rabu (5/9/2012) mengatakan, untuk hari Selasa kemarin saja terpantau 31 titik api dengan sebaran terbanyak di wilayah Kabupaten Banjar sebanyak 8 titik, Balangan 6 titik, dan Tapin 4 titik.

"Selain itu, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Tanah Bumbu, dan Tabalong masing-masing 3 titik. Di Hulu Sungai Utara 2 titik. Sisanya di Kota Baru dan Tanah Laut masing-masing 1 titik," ujarnya.

Sementara itu data dari Dinas Sosial Kalsel selama 2012 hingga bulan Agustus terjadi 197 kebakaran permukiman dengan jumlah rumah rusak  553 unit, rusak berat 17 unit, dan rusak ringan 20 unit. Kerugian ditaksir mencapai Rp 31 miliar.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com