Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu Lagi Pelaku Penembakan di Lhokseumawe Ditangkap

Kompas.com - 05/07/2012, 15:32 WIB
Mohamad Burhanudin

Penulis

BANDA ACEH, KOMPAS.com — Polres Lhokseumawe menangkap satu lagi tersangka pelaku penembakan terhadap Nasrul Mahyar (27), seorang mekanik bengkel di Desa Paloh Daya, Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe. Dia adalah Muttaqim (33), warga Lhokseumawe, yang ditangkap di Desa Blang Mane, Kecamatan Peusangan, Bireuen, Rabu (4/7/2012).  

Sebelumnya, polisi menangkap Edi Saputra (23) pada 22 Juni. Bersama Edi Saputra, Muttaqim menembak Nasrul pada 4 Juni 2012 sekitar pukul 18.30 di Desa Paloh Daya. Sebenarnya, sasaran utama penembakan tersebut adalah Bongkeng, yang merupakan kader Partai Aceh yang juga mantan kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM). Saat kejadian, Nasrul berboncengan sepeda motor dengan Bongkeng. Namun, Bongkeng berhasil lolos dalam penembakan tersebut.  

Menurut Kepala Satuan Reskrim Polres Lhokseumawe Ajun Komisaris Supriadi, Kamis (5/7/2012), dari tangan Muttaqim, polisi menyita sepucuk pistol FN dan 28 butir peluru. Tersangka sempat lolos dari sergapan polisi saat terjadi kontak tembak di Kuta Makmur, Aceh Utara, beberapa waktu lalu.   

"Kami lalu terus berupaya mencari jejaknya. Akhirnya kami mengetahui bahwa dia bersembunyi di daerah Bireuen. Lalu kami mengatur strategi untuk memancingnya keluar dari persembunyian. Tersangka pun keluar dari persembunyian dan bisa kami tangkap," kata Supriadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com