Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IAI Jakarta Awards Digelar, Kategori Bertambah

Kompas.com - 16/06/2012, 14:26 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Penghargaan karya arsitektur IAI Jakarta Awards kembali digelar tahun ini. Penghargaan bagi para arsitek anggota Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Jakarta yang diadakan setiap tiga tahun ini merupakan bentuk apresiasi karya arsitektur dalam berbagai kategori bangunan.

Ketua Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Jakarta Her Pramtama, ketika dihubungi di Jakarta, Jumat (15/6/2012) petang, mengatakan bahwa penghargaan ini merupakan ajang penghargaan tertinggi karya arsitektur terbangun di Kota Jakarta. Ia menuturkan, lewat ajang ini, para stakeholder terutama pemerintah bisa melihat bahwa di Jakarta memiliki potensi karya arsitektur terbaik.

"Ini menjadi momentum bahwa Jakarta berpotensi tumbuh sejajar dengan kota-kota penting di belahan dunia lainnya dan arsitek Indonesia tak kalah potensinya," ujarnya.

IAI Jakarta Awards 2012 ini telah dibuka pendaftarannya mulai 10 Juni hingga 10 Juli 2012. Malam pengumuman pemenang akan berlangsung pada 19 Oktober 2012. Karya-karya nominasi dan pemenang akan dipamerkan dalam acara Jakarta Architecture Trienalle 2012.

Penghargaan IAI Jakarta Awards ini diselenggarakan per tiga tahun seiring dengan penyelenggaraan Musyawarah Daerah IAI Jakarta sejak tahun 2006. Para pemenang penghargaan mendapatkan piala IAI Jakarta Awards yang dirancang oleh Rita Widagdo, seorang seniman perupa ternama.

Pemenang IAI Jakarta Awards 2006 adalah "Rumah Tangkuban Perahu" karya Adi Purnomo, "Winfred House" karya Isandra Matin, "Java Plant Office – Solo" karya Isandra Matin, "Small Urban House” karya Sukendro S Prioso, “Club House” karya Anthony Liu dan Ferry Ridwan. Adapun pemenang penghargaan khusus adalah "Konservasi Gedung Eks Imigrasi Bataviasche Kunstkring" karya Arya Abieta dan Pusat Dokumentasi Arsitektur serta "Conrad Chapel – Bali" karya Isandra Matin, Anthony Liu, dan Ferry Ridwan.

Pada IAI Jakarta Awards 2009, pemenang penghargaan pujian diberikan kepada "Bea House" karya Anthony Liu dan Ferry Ridwan serta “Gedung Departemen Perdagangan” karya Budiman Hendro Purnomo. Penerima penghargaan khusus adalah "Konservasi Bank Indonesia Kota" karya Han Awal. Pemenang penghargaan utama yaitu "Furniture House" karya Sukendro S Prioso dan Jeffry Sandi serta “Shinning Stars School” karya Wendy Juhara.

"Peminat tahun 2006 masih sedikit. Tahun 2009 sudah meningkat tapi masih skala rumah tinggal. Kali ini kategorinya tidak sebatas rumah tinggal karena ada pula kategori high rise building dan bangunan pemerintah. Semoga ini memicu semangat arsitek lokal untuk terus berkarya,” kata Her Pramtama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com