Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selasa Depan, DPR Akan Pilih Dewan Komisioner OJK

Kompas.com - 15/06/2012, 00:04 WIB
Ester Meryana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Timo Pangerang, mengatakan, DPR akan memilih Ketua dan Anggota Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada Selasa (19/6/2012) pekan depan. Sebelum melakukan pemilihan, anggota Komisi XI akan lebih dulu mengadakan rapat internal.

"Kemungkinan rapat internal akan diadakan pada tanggal 19 Juni sebelum kita masuk pada acara pemilihan tanggal 19 Juni malam," sebut Timo seusai memimpin uji kepatutan dan kelayakan calon anggota Dewan Komisioner OJK, di DPR, Kamis (14/6/2012).

Ia mengatakan, rapat internal dijadwalkan minggu depan karena anggota Komisi XI akan melakukan kunjungan kerja pada Jumat (15/6/2012) besok. Secara keseluruhan, ia melihat semua calon memiliki peluang yang sama untuk terpilih menduduki jabatan di Dewan Komisioner OJK. Pemilihan pun akan diserahkan sepenuhnya ke para anggota Komisi XI.

Menurut Timo, masing-masing anggota punya cara penilaian berbeda. Para anggota pun akan menyampaikan pendapat kepada fraksinya masing-masing dalam proses pengambilan keputusan. Untuk pemilihan mendatang, kemungkinan akan digunakan mekanisme voting. Tapi, ia belum tahu mekanisme detailnya seperti apa. Hal itu akan dibahas di rapat internal.

"Ya mudahan-mudahan musyawarah mufakatnya, votingnya bisa berjalan lancar pada tanggal 19 nanti," pungkas Timo.

Uji kepatutan dan kelayakan terhadap 14 calon anggota DK OJK telah dimulai sejak Kamis (7/6/2012) minggu lalu. Dan uji berakhir hari ini. Hari ini, Komisi XI menguji Deputi Gubernur Bank Indonesia Muliaman D Hadad dan mantan Deputi Gubernur BI Achjar Iljas.

OJK adalah lembaga baru yang akan melakukan supervisi industri jasa keuangan. Ini merupakan industri yang strategis sehingga harus diawasi orang-orang berintegritas tinggi, memiliki keahlian dan kompetensi di bidang keuangan. OJK nantinya akan mengelola dana yang terbilang besar yakni sekitar Rp 7.500 triliun atau setara dengan produk domestik bruto (PDB) Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com