Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AGRA Apresiasi Langkah Bupati Mesuji

Kompas.com - 23/04/2012, 15:37 WIB
Yulvianus Harjono

Penulis

BANDAR LAMPUNG, KOMPAS.com - Aliansi Gerakan Reformasi Agraria (AGRA) Lampung mengapresiasi langkah Bupati Mesuji Khamamik yang berani berinisiatif untuk menangguhkan penahanan Ajar Etikana, tokoh warga Sri Tanjung.

"Kami mengapresiasi dilepaskannya Ajar Etikana. Itu merupakan bagian dari upaya maju penyelesaian konflik agraria di Mesuji. AGRA berharap kepemimpinan baru dapat mengakomodasi apa yang menjadi harapan rakyat," ujar Oki Hajiansyah Wahab, aktivis AGRA Lampung, Senin (23/4/2012).

Seperti diberitakan, Sabtu (21/4/2012) lalu Ajar ditangkap polisi karena terkait kasus pembakaran aset PT BSMI. Itu menimbulkan gejolak di masyarakat. Namun, Bupati Mesuji Khamamik yang baru bertugas kurang dari dua pekan langsung bertindak sigap dan berinisiatif meminta polisi melepaskan Ajar guna meredam kemarahan massa.

Namun, ungkap Oki, langkah Pemkab Mesuji diharapkan tidak hanya terhenti di sana. Ia berharap, Khamamik segera menyelesaikan akar persoalan, yaitu konflik agraria di Mesuji.

"AGRA mendesak Pemkab Mesuji segera menyelesaikan konflik-konflik agraria yang telah terjadi di Mesuji selama belasan tahun. Apalagi, bupati yang baru (Khamamik) telah menetapkan penyelesaian kasus di BSMI sebagai prioritas," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com