Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tembakan Gas Air Mata Terdengar Bertubi-tubi di Salemba

Kompas.com - 29/03/2012, 20:41 WIB
Ferry Santoso

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Tembakan gas air mata terdengar bertubi-tubi di Jalan Salemba, dekat RS Carolus, Jakarta Pusat, Kamis (29/3/2012), sekitar pukul 20.15 WIB. Aparat kepolisian membubarkan dan mendesak para pengunjuk rasa ke arah Jalan Diponegoro, depan Kampus YAI.

Aparat kepolisian juga meminta masyarakat yang menonton menjauhi perempatan Salemba. Arus lalu lintas di Jalan Salemba tetap lancar. Belum diketahui berapa korban luka-luka dalam bentrok tersebut.

Seperti diberitakan sebelumnya, sekelompok pengunjuk rasa membakar ban di dua titik, yaitu di jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, dan di dekat perempatan UI Salemba, sekitar pukul 18.00 WIB.

Kemudian, sekelompok pengunjuk rasa itu mulai mencegat kendaraan yang lewat dan melempar botol ke jalan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com