Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Program Undian Dongkrak Dana Pihak Ketiga BII

Kompas.com - 28/03/2012, 18:24 WIB
Ester Meryana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sepanjang Juli 2011 hingga Februari 2012, PT Bank Internasional Indonesia Tbk (BII) melakukan program undian bertajuk "Bingkisan Beruntun 2011. Program ini dinilai mampu mendongkrak dana pihak ketiga.

"Dengan program tersebut, BII berhasil meningkatkan dana pihak ketiga, yakni tabungan sebesar 28 persen," kata Direktur Perbankan Konsumer BII, Stephen Liestyo, dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Rabu (28/3/2012).

Ia mengatakan, program undian yang memasuki tahun ketiga penyelenggaraan ini merupakan program apresiasi bagi nasabah yang ada. Program ini sekaligus juga untuk menggaet nasabah baru.

"Kami mengapresiasi nasabah yang telah menyukseskan program ini," kata Stephen.

Program undian dengan berhadiah utama uang tunai maksimum sebesar total Rp 1,25 miliar ini juga menjadi bagian dari upaya BII untuk meningkatkan dana pihak ketiga, khususnya tabungan. Selama berlangsungnya program undian, lanjut Stephen, porsi tabungan naik 28 persen. Program ini juga turut memberi kontribusi bagi meningkatnya dana simpanan nasabah sebesar 17 persen menjadi Rp 70,3 triliun per 31 Desember 2011 dari Rp 59,9 triliun per 31 Desember 2010.

"Kami akan melanjutkan program ini dengan pilihan hadiah yang lebih menarik, memperhatikan respons dan masukan yang sangat positif dari nasabah dari program sebelumnya," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com