Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bendera Bintang Kejora Berkibar Saat Polsek Dibakar

Kompas.com - 21/12/2011, 19:02 WIB
Maria Natalia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Kantor Polsek Angkaisera, Kabupaten Yapen, Papua Barat, diserang orang tak dikenal Selasa (20/12/2011) pada pukul 02.00 WIT.

Mereka membakar polsek tersebut saat terjadi pemadaman lampu massal. Tak hanya membakar polsek, ternyata orang-orang tersebut juga mengibarkan bendera Bintang Kejora di tiang bendera polsek.

"Terjadi pemadaman di sekitar polsek sehingga petugas jaga keluar kantor ternyata ada orang tak dikenal melakukan pembakaran polsek itu. Saat itu ada dua orang yang piket, Brigadir Suriyanto dan Brigadir Melkianus  Yoweyang," ujar Saud saat jumpa pers Mabes Polri, Jakarta, Rabu (21/12/2011).

Saud mengaku, pihaknya belum mengetahui, jumlah pelaku yang melakukan aksi pengibaran bendera dan pembakaran polsek itu, termasuk motif dilakukannya aksi tersebut. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. "Saat ini masih dalam penyelidikan dari kepolisian di sana," pungkas Saud.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com