Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sutejo Tak Incar Posisi Apa Pun di PSSI

Kompas.com - 31/03/2011, 12:23 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Ketua Umum Pengcab PSSI Jakarta Timur, Gatot Haryo Sutejo, mengaku tak mengincar posisi apa pun di kepengurusan baru PSSI. Sutejo mengatakan, ia akan mendukung siapa pun Ketua Umum PSSI baru nantinya, dengan catatan bakal ada reformasi total.

Seperti diberitakan, beberapa mantan pemain tim nasional Indonesia mendukung Sutejo untuk masuk ke dalam bursa di kongres PSSI. Mereka menilai, Sutejo cocok disandingkan dengan George Toisutta sebagai wakil ketua umum.

"Saya tak incar posisi apa pun. Untuk apa jadi ketua umum atau wakil ketua umum. Saat ini saya sudah jadi ketua umum, meskipun hanya di wilayah Jakarta Timur," papar Sutejo dalam diskusi di kantor Warta Kota dengan tema "Apa yang Harus Dilakukan Ketua Umum PSSI untuk Memajukan Sepak Bola Indonesia", Kamis (31/3/2011).

Sutejo memang sudah lama berkecimpung di dunia sepak bola. Total, ia sudah 28 tahun mengurus sepak bola. Ia juga pernah menjadi bagian dari kepengurusan pusat PSSI.

"Pokoknya, siapa pun nanti yang terpilih tentunya harus ada koreksi total, reformasi total di PSSI. Siapa pun yang menang, kami akan dukung kebijakan mereka yang sifatnya terobosan," lanjut Sutejo.

Sutejo mengatakan, Ketua Umum PSSI baru nantinya tidak boleh orang yang bekerja secara sambilan, tetapi harus orang yang benar-benar total dan fokus mengurus sepak bola.

"Kalau memang ada pengurus atau karyawan PSSI yang kerjanya bagus, bisa dipertahankan. Saya pikir harus ada semacam kontrak integritas. Jadi, jika nanti misalnya waktu dua tahun enggak berprestasi, mundur saja," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com