Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Hari Penuh Romansa Pernikahan

Kompas.com - 21/03/2011, 19:18 WIB

KOMPAS.com - Grand Indonesia Shopping Town (GIST) dan Bella Donna Group gelar pameran pernikahan bertajuk Wedding Romance Week yang mengusung inspirasi tema romansa dan gemerlap Hollywood lengkap dengan nuansa dari artis-artis ikonik dan film-film romantis. Pameran yang akan digelar dari tanggal 22-27 Maret 2011 ini akan mengambil tempat di Atrium East Mall GIST.

Dalam siaran kepada pers, Teges Prita Soraya, Senior Communication Manager GIST mengatakan, "Wedding Romance Week baru pertama kali digelar di GIST dan diharapkan bisa memberi kesempatan bagi para calon pengantin untuk mendapatkan inspirasi, informasi terbaru seputar perlengkapan pesta pernikahan secara lebih lengkap."

Beberapa vendor yang berpartisipasi antara lain; Cucu Bridal, Ming Bridal, Yohanes Bridal, Azalea Decoration, Grasida Decoration, Soeryanto Decoration, Louis Lim Photography, Prodia, Nano Phillosophy, Premiere Clinique, My Dream Wedding dan White Link (Singapura), dan lainnya.

Selain pameran, pengunjung juga bisa menyaksikan peragaan busana dari bridal maupun desainer yang turut terlibat, seperti Widhi Budimulia, Ivan Gunawan, Chenny Han, serta beberapa anggota dari APPMI. Ada pula sajian pertunjukkan tata rias wajah dan rambut yang mengambil tema bintang ikon artis Hollywood, seperti Marilyn Monroe, Elvis Presley, Charlie Chaplin, Audrey Hepburn, dan Elizabeth Taylor yang dipersembahkan PAC Martha Tilaar.

Akan ada banyak penawaran potongan harga dan paket-paket khusus dari para vendor untuk para calon pengantin yang datang ke acara ini, selain juga kesempatan mendapatkan hadiah-hadiah yang akan diundi menjelang penutupan pameran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com