Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenali Garam Tersembunyi dalam Makanan

Kompas.com - 24/02/2011, 07:12 WIB

Kompas.com - Kesehatan jantung Anda bisa berawal dari makanan yang diasup. Garam termasuk dalam makanan yang harus dibatasi konsumsinya. Tapi Anda juga perlu tahu bahwa garam bukan cuma terdapat dalam makanan yang rasanya asin.

Yang harus diwaspadai dari garam sebenarnya bukan rasa asinnya, tapi kandungan sodium atau natrium. Garam dalam pengertian yang kita kenal sehari-hari terdiri dari sodium 40 persen dan sisanya ion klorida. Supaya tubuh selalu sehat, konsumsi sodium dibatasi 2300 mg atau sekitar 6 gram garam (satu sendok teh).

Menurut Fendy Susanto dari Nutrifood Research Center, sodium atau natrium ini bukan cuma terdapat pada garam tapi juga makanan-makanan olahan lain, termasuk juga saus sambal dan kecap.

Berikut adalah jumlah natrium yang terdapat dalam makanan sehari-hari.

- Sebungkus keripik kentang 270 mg

- Kentang goreng ukuran besar 350 mg

- Seporsi mi ayam 558 mg

- Satu potong sosis 750 mg

- Dada ayam goreng tepung 1080 mg

- Seporsi mi bakso 1518 mg

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com