Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SOB Bikin Rock Berasa Hip Hop di Soulnation

Kompas.com - 29/10/2010, 20:45 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com Pesta musik hip hop Java Soulnation 2010 mulai mendentum. Grup SOB yang merupakan proyek khusus rapper Iwa K, presenter Gading Marten, drumer Enno "Netral", dan DJ Schizo tampil sebagai band pembuka hajatan tahunan musik soul, R&B, dan hip hop ini.

Begitu jarum menunjuk pukul 17.30 WIB, Enno yang sudah duduk di balik set drum langsung menggebuk snare dan hit hat, meski penonton yang hadir di Istora Senayan, Jumat (29/10/2010), belum tampak ramai.

Gebukan drum yang biasanya disuguhkan Enno dengan warna punk rock bersama Netral kali ini terdengar asyik ketika menyatu dengan gesekan turntable DJ Schizo. Tak lama kemudian, Iwa K dan Gading Marten muncul di panggung menyanyikan lagu "Rollin'" milik grup musik asal AS, Limp Bizkit, sebagai lagu pertama mereka.

SOB membuktikan bahwa mereka bukan band proyekan yang sekadar meramaikan Soulnation 2010. Gading Marten yang biasanya dikenal sebagai presenter berubah menjadi penyanyi rap dan terlihat bisa mengimbangi kepiawaian maestro rap Indonesia, Iwa K. Bahkan, baru satu lagu digelontorkan SOB, penonton pun larut bergoyang.

Setelahnya, lagu milik grup Gorilaz, Red Hot Chili Peppers (RHCP), Rage Against The Machine hingga band Netral ikut disuguhkan SOB, yang tentunya dengan sentuhan hip hop.

Selain SOB, hari pertama Java Soulnation 2010 akan menjadi ajang paling istimewa bagi grup soul asal Inggris, Simply Red. Konser grup yang digawangi Mick Hucknall, Ian Kirkham, dan Dave Clayton ini pun sekaligus menjadi konser perpisahan. (FAN)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com