Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jepang Tempatkan Dubesnya di ASEAN

Kompas.com - 29/07/2010, 11:35 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Jepang secara resmi telah menempatkan Takio Yamada sebagai Duta Besar untuk ASEAN, setelah menyerahkan surat kepercayaan (letter of credentials) kepada Sekretaris Jenderal ASEAN, Surin Pitsuwan, di Jakarta, Selasa.

Takio Yamada telah ditunjuk oleh Menteri Luar Negeri Jepang, Katsuya Okada, pada 8 April, kemudian mendapat pengakuan pada pertemuan Menlu ASEAN pada 20 Juli lalu, sebagai dilansir kantor berita Antara, Kamis.

Sejak berlakunya Piagam ASEAN pada Desember 2008, masing-masing negara anggota ASEAN mendirikan perwakilan yang berdomisili di Jakarta. Namun, diantara negara rekan dialog ASEAN, Jepang merupakan negara pertama yang menempatkan Dubes untuk ASEAN secara penuh dan berdomisili di Jakarta.

Takio Yamada memulai karir di Kementerian Luar Negeri Jepang pada 1983. Ia lulus dari Fakultas Hukum Universitas Kyoto, kemudian mendapat gelar Master untuk bidang filsafat, politik dan ekonomi dari Universitas Oxford.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com