Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspadai Perampokan dengan Modus Ban Kempis

Kompas.com - 28/12/2009, 20:34 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Kepada pengendara mobil yang melintas di sekitar lampu merah dan pintu tol, berhati-hatilah jika ban mobil Anda tiba-tiba kempis. Bisa jadi, kempisnya ban mobil Anda adalah perbuatan komplotan perampok yang menggunakan paku pada sepatunya untuk menusuk ban mobil calon korban.

Kepolisian Sektor Matraman berhasil menangkap pelaku perampokan dengan modus pengempisan ban yang biasa beroperasi di daerah Pulo Gadung dan Matraman. Pelaku biasanya berboncengan sepeda motor, mendekati mobil korban di lampu merah, menusukkan paku, lalu mengikuti mobil korban hingga mobil berhenti karena ban benar-benar kempis. Ketika korban turun dan melihat keadaan ban kendaraannya, saat itulah pelaku mengambil barang-barang dari mobil korban.

Modus lainnya, pelaku bekerja berkelompok. Dua pelaku dengan mengendarai motor memberitahu pengendara mobil bahwa ban mobilnya kempis. Pelaku lainnya dengan mengendarai taksi akan turut meyakinkan calon korban hingga akibat bujukan sekelompok pelaku, calon korban turun dari mobil untuk mengecek ban. "Saat itulah pemetik hasil beraksi," ujar Kepala Kepolisian Sektor Matraman Komisaris Kasworo saat jumpa pers di Kantor Polsek Matraman Jakarta, Senin (28/12/2009).

Kepala Unit Reskrim Matraman Iptu Bambang Santoso menambahkan, modus yang digunakan pelaku ini modifikasi dari aksi tebar paku yang sudah lazim digunakan pelaku. "Gaya ini gaya lama yang sedikit diubah," ujarnya. Untuk itu, warga diharapkan untuk selalu mengunci pintu mobilnya saat turun dari mobil meskipun hanya untuk mengecek kondisi kendaraan dalam waktu sesaat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com