Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Maskapai Jepang Hapuskan "Fuel Surcharge"

Kompas.com - 24/04/2009, 16:54 WIB

TOKYO, KOMPAS.com — Sebanyak dua maskapai terbesar Jepang, yakni Japan Airlines dan All Nippon Airways, menyatakan akan memangkas biaya tambahan bahan bakar atau fuel surcharge dalam penerbangan internasional untuk mendorong lebih banyak permintaan penerbangan dalam masa resesi ini.

Kepada kantor berita AFP, kedua wakil manajemen dari Jalan Airlines dan All Nippon Airways menegaskan, mulai Juli mendatang akan meniadakan fuel surcharge bila harga rata-rata bahan bakar jet tetap di bawah 60 dollar AS per barrel.

Sejauh ini, harga rata-rata bahan bakar jet pada tahun 2009 mencapai 57,9 dollar AS per barrel, turun hampir 60 persen dibanding tahun lalu.

Kepastian mengenai peniadaan fuel surcharge baru akan diumumkan bulan depan, bertepatan dengan pengumuman kinerja tahunan oleh dua maskapai.

Fuel surcharge terakhir kali diturunkan pada 1 April lalu dengan kini berada di angka 3.500 yen atau 36 dollar AS, untuk penerbangan menuju Eropa dan Amerika Utara.

Permintaan terhadap penerbangan telah jatuh dalam tiga bulan terakhir, semoga dengan ditiadakannya fuel surcharge maka tingkat keterisian pesawat membaik. Demikian kata Hisanori Iizuka, juru bicara Japan Airlines.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com