Dengan begitu, mereka bisa memilih sosok cawapres yang terbaik.
"Agar bisa memilih yang terbaik, sebaiknya kami memiliki banyak pilihan," kata Sudirman saat dikonfimasi, Minggu (26/3/2023).
Menurut Sudirman, pihaknya akan menampung nama cawapres untuk Anies sebanyak-banyaknya. Terlebih, nama-nama yang masuk juga berasal dari latar belakang yang berbeda-beda.
"Jadi tentu lebih baik membuka sebanyak mungkin opsi, dengan latar belakang berbeda-beda," ucap dia.
Nantinya, pihaknya akan mengerucutkan nama cawapres untuk diserahkan kepada pengambil keputusan.
Sudirman menegaskan, sosok cawapres itu harus memenuhi kriteria yang telah ditentukan oleh Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP).
"Pada waktunya dikerucutkan dan kami serahkan pada pengambil keputusan setelah memberi pertimbangan-pertimbangan berdasar kriteria yang ada," imbuh Sudirman.
Berikut 5 kriteria cawapres yang dicari Anies:
https://nasional.kompas.com/read/2023/03/26/11322121/pihak-anies-tampung-banyak-nama-cawapres-agar-bisa-pilih-yang-terbaik
Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan