Salin Artikel

Jokowi Akan Hadiri Istigasah hingga Resmikan Sejumlah Infrastruktur di Kalsel

Dilansir dari siaran pers Sekretariat Presiden, Jokowi dan rombongan terbatas lepas landas dari Bandar Udara Internasional Syamaudin Noor dengan menggunakan pesawat ATR Pelita Air, sekitar pukul 06.45 WITA.

Setibanya di Bandara Warukin, Kabupaten Tabalong, Presiden Jokowi langsung menuju Kompleks Pendopo Bersinar Tabalong, untuk menghadiri acara Istigasah dan Doa Bersama Rabithah Melayu-Banjar.

Setelahnya, Jokowi juga akan melakukan pertemuan dengan para tokoh adat dan tokoh agama Tabalong di Wisma Tamu, Kompleks Pendopo Bersinar Tabalong.

Presiden kemudian akan melanjutkan perjalanan menuju Pasar Rakyat Tabalong. Di sana, Jokowi akan menyerahkan sejumlah bantuan sosial kepada para pedagang.

Selanjutnya, Presiden akan meninjau sekaligus meresmikan Jalan Nan Serunai, Kabupaten Tabalong.

Usai peresmian, Presiden dan rombongan akan kembali menuju Kota Banjarbaru dengan menggunakan pesawat ATR Pelita Air, melalui Bandar Udara Warukin.

Di Kota Banjarbaru, Jokowi akan terlebih dahulu melaksanakan ibadah salat Jumat di Masjid Agung Al Munawarrah, Kota Banjarbaru.

Presiden Jokowi dan rombongan akan kembali ke Jakarta pada sore hari melalui Bandara Internasional Syamsudin Noor, Kota Banjarbaru, dengan menggunakan pesawat kepresidenan Indonesia-1.

Turut mendampingi Presiden Jokowi dalam penerbangan menuju Kabupaten Tabalong adalah Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor, Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Tri Budi Utomo, dan Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol. Andi Rian Ryacudu.

https://nasional.kompas.com/read/2023/03/17/07024571/jokowi-akan-hadiri-istigasah-hingga-resmikan-sejumlah-infrastruktur-di

Terkini Lainnya

Menakar Nasib Ketua KPU Usai Diadukan Lagi ke DKPP Terkait Dugaan Asusila

Menakar Nasib Ketua KPU Usai Diadukan Lagi ke DKPP Terkait Dugaan Asusila

Nasional
Tak Lagi Solid, Koalisi Perubahan Kini dalam Bayang-bayang Perpecahan

Tak Lagi Solid, Koalisi Perubahan Kini dalam Bayang-bayang Perpecahan

Nasional
TPN Ganjar-Mahfud Sebut 'Amicus Curiae' Bukan untuk Intervensi MK

TPN Ganjar-Mahfud Sebut "Amicus Curiae" Bukan untuk Intervensi MK

Nasional
Percepat Kinerja Pembangunan Infrastruktur, Menpan-RB Setujui 26.319 Formasi ASN Kementerian PUPR

Percepat Kinerja Pembangunan Infrastruktur, Menpan-RB Setujui 26.319 Formasi ASN Kementerian PUPR

Nasional
Kubu Prabowo Siapkan Satgas untuk Cegah Pendukung Gelar Aksi Saat MK Baca Putusan Sengketa Pilpres

Kubu Prabowo Siapkan Satgas untuk Cegah Pendukung Gelar Aksi Saat MK Baca Putusan Sengketa Pilpres

Nasional
TKN Prabowo-Gibran Akan Gelar Nobar Sederhana untuk Pantau Putusan MK

TKN Prabowo-Gibran Akan Gelar Nobar Sederhana untuk Pantau Putusan MK

Nasional
Jelang Putusan Sengketa Pilpres: MK Bantah Bocoran Putusan, Dapat Karangan Bunga

Jelang Putusan Sengketa Pilpres: MK Bantah Bocoran Putusan, Dapat Karangan Bunga

Nasional
Skenario Putusan Mahkamah Konstitusi dalam Sengketa Pilpres 2024

Skenario Putusan Mahkamah Konstitusi dalam Sengketa Pilpres 2024

Nasional
Kejagung Terus Telusuri Aset Mewah Harvey Moeis, Jet Pribadi Kini dalam Bidikan

Kejagung Terus Telusuri Aset Mewah Harvey Moeis, Jet Pribadi Kini dalam Bidikan

Nasional
Yusril Tegaskan Pencalonan Gibran Sah dan Optimistis dengan Putusan MK

Yusril Tegaskan Pencalonan Gibran Sah dan Optimistis dengan Putusan MK

Nasional
Soal Tawaran Masuk Parpol, Sudirman Said: Belum Ada karena Saya Bukan Anak Presiden

Soal Tawaran Masuk Parpol, Sudirman Said: Belum Ada karena Saya Bukan Anak Presiden

Nasional
Sudirman Said Beberkan Alasan Tokoh Pengusung Anies Tak Ajukan 'Amicus Curiae' seperti Megawati

Sudirman Said Beberkan Alasan Tokoh Pengusung Anies Tak Ajukan "Amicus Curiae" seperti Megawati

Nasional
Soal Peluang Anies Maju Pilkada DKI, Sudirman Said: Prabowo Kalah 'Nyapres' Tidak Jadi Gubernur Jabar

Soal Peluang Anies Maju Pilkada DKI, Sudirman Said: Prabowo Kalah "Nyapres" Tidak Jadi Gubernur Jabar

Nasional
Beda Sikap PSI: Dulu Tolak Proporsional Tertutup, Kini Harap Berlaku di Pemilu 2029

Beda Sikap PSI: Dulu Tolak Proporsional Tertutup, Kini Harap Berlaku di Pemilu 2029

Nasional
Banjir “Amicus Curiae”, Akankah Lahir “Pahlawan” Pengadilan?

Banjir “Amicus Curiae”, Akankah Lahir “Pahlawan” Pengadilan?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke