Rapat paripurna dibuka dan dipimpin oleh Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad.
Sebanyak 28 anggota DPR hadir rapat paripurna secara fisik. Sementara anggota Dewan yang hadir secara virtual sebanyak 191 orang.
"Menurut catatan dari Kesekretariatan Jenderal DPR RI daftar hadir pada permulaan rapat paripurna ini telah ditandatangani secara fisik oleh 28 orang, virtual 191 orang, dan izin 72 orang," kata Dasco membuka rapat, Selasa.
Dasco mengatakan, rapat paripurna hari ini dihadiri oleh anggota Dewan dari seluruh Fraksi di Parlemen.
"Dengan demikian, kuorum telah tercapai," ujar Dasco.
Rapat paripurna kali ini mengagendakan dua acara.
"Kedua, pendapat fraksi-fraksi terhadap RUU usul inisiatif Badan Legislasi DPR RI tentang Kesehatan. Dilanjutkan dengan pengambilan keputusan menjadi Rancangan Undang-undang usul DPR RI. Apakah acara rapat itu dapat disetujui?" tanya Dasco.
"Setuju," jawab seluruh peserta rapat diiringi ketukan palu Dasco tanda persetujuan.
https://nasional.kompas.com/read/2023/02/14/13500431/dpr-gelar-rapat-paripurna-persetujuan-ruu-kesehatan-jadi-inisiatif-dpr-28
Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan