Salin Artikel

Setelah Bertemu Airlangga, Panitia Musra Bakal Temui Prabowo

JAKARTA, KOMPAS.com - Penanggung jawab agenda Musyawarah Rakyat (Musra) Budi Arie Setiadi mengatakan bakal bertemu Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dalam waktu dekat.

Pertemuan itu bakal menjadi kunjungan kedua para relawan Joko Widodo yang menjadi penyelenggara Musra pada partai politik (parpol).

Sebab pertemuan pertama dilakukan dengan menemui Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta, Senin (7/11/2022).

“Tim Musra ini akan ketemu Pak Prabowo, Kamis jam 13.00 di Kertanegara,” ujar Budi pada wartawan.

Ia menyampaikan, nantinya panitia Musra bakal melakukan safari politik ke sejumlah parpol koalisi pemerintah.

Komunikasi tersebut, lanjut dia, penting dilakukan karena hanya parpol yang berhak mengusung pasangan calon (paslon) calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres).

“Sehingga kita bicara begini ada isunya, ada figurnya, ini hasil rekam (Musra) kita nih,” ungkapnya.

Namun ia menegaskan panitia Musra tak hanya menyampaikan hasil Musra terkait figur capres-cawapres yang diinginkan masyarakat.

Tapi juga beberapa isu yang ditangkap oleh panitia Musra di berbagai wilayah.

“Yang penting buat kita kan (menyampaikan) agenda kebangsaan. Itu penting, sama program harapan rakyat,” tuturnya.

“Kita bersyukur bahwa dari semua Musra yang kita lakukan agenda kebangsaan itu kita hampir menolak politik identitas dan polarisasi,” imbuhnya.

Diketahui Presiden Joko Widodo telah meminta para relawannya untuk terus melanjutkan Musra.

Ia menilai acara tersebut penting untuk menampung aspirasi masyarakat.

Terus dilaksanakan karena sangat baik untuk mendengar dan merekam apa maunya rakyat. Musra sangat baik untuk menyerap apa yang menjadi kehendak rakyat, " ujar Sekretaris Jenderal (Sekjen) Relawan Pro Jokowi (Projo) Handoko dalam keterangannya, Sabtu (5/11/2022).

Adapun Musra telah dilakukan di sejumlah daerah seperti Jawa Barat, Riau, dan Palembang.

Musra Jawa Barat menunjukan Jokowi masih menjadi figur capres yang paling diinginkan.

Sedangkan Musra Riau memenangkan Sandiaga Uno sebagai capres dan cawapres favorit.

Kemudian Prabowo Subianto menjadi figur capres dengan tingkat elektoral tertinggi di Musra Palembang.

https://nasional.kompas.com/read/2022/11/07/23000071/setelah-bertemu-airlangga-panitia-musra-bakal-temui-prabowo-

Terkini Lainnya

Kaesang Ingin Pileg 2029 Proporsional Tertutup, Kaesang: Pilih Partai, Bukan Caleg

Kaesang Ingin Pileg 2029 Proporsional Tertutup, Kaesang: Pilih Partai, Bukan Caleg

Nasional
KSAU Temui KSAL, Bahas Peningkatan Interoperabilitas dan Penyamaan Prosedur Komunikasi KRI-Pesud

KSAU Temui KSAL, Bahas Peningkatan Interoperabilitas dan Penyamaan Prosedur Komunikasi KRI-Pesud

Nasional
Pengamat Heran 'Amicus Curiae' Megawati Dianggap Konflik Kepentingan, Singgung Kasus Anwar Usman

Pengamat Heran "Amicus Curiae" Megawati Dianggap Konflik Kepentingan, Singgung Kasus Anwar Usman

Nasional
Sudirman Said Berharap Anies dan Prabowo Bisa Bertemu

Sudirman Said Berharap Anies dan Prabowo Bisa Bertemu

Nasional
Marak 'Amicus Curiae', Pakar: Jadi Pertimbangan Hakim MK untuk Gali Rasa Keadilan dalam Masyarakat

Marak "Amicus Curiae", Pakar: Jadi Pertimbangan Hakim MK untuk Gali Rasa Keadilan dalam Masyarakat

Nasional
Menpan-RB Setujui 40.839 Formasi CASN Kemensos demi Kuatkan Layanan Sosial Nasional

Menpan-RB Setujui 40.839 Formasi CASN Kemensos demi Kuatkan Layanan Sosial Nasional

Nasional
Prabowo Disebut Sudah Minta AHY Berikan Nama Kader Demokrat untuk Masuk Kabinet Mendatang

Prabowo Disebut Sudah Minta AHY Berikan Nama Kader Demokrat untuk Masuk Kabinet Mendatang

Nasional
Pangkoarmada I Akan Buat Kajian agar Kapal Patroli yang Dibeli dari Italia Ditempatkan di Wilayahnya

Pangkoarmada I Akan Buat Kajian agar Kapal Patroli yang Dibeli dari Italia Ditempatkan di Wilayahnya

Nasional
Pakar: 'Amicus Curiae' untuk Sengketa Pilpres Fenomena Baru

Pakar: "Amicus Curiae" untuk Sengketa Pilpres Fenomena Baru

Nasional
Densus 88 Polri Kembali Tangkap 1 Teroris Jaringan JI di Sulteng, Totalnya Jadi 8

Densus 88 Polri Kembali Tangkap 1 Teroris Jaringan JI di Sulteng, Totalnya Jadi 8

Nasional
Yusril Tertawa Ceritakan Saksi Ganjar-Mahfud Bawa Beras 5 Kg untuk Buktikan Politisasi Bansos

Yusril Tertawa Ceritakan Saksi Ganjar-Mahfud Bawa Beras 5 Kg untuk Buktikan Politisasi Bansos

Nasional
Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Karangan Bunga Bernada Sindiran Muncul di MK

Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Karangan Bunga Bernada Sindiran Muncul di MK

Nasional
Yusril Akui Sebut Putusan 90 Problematik dan Cacat Hukum, tapi Pencalonan Gibran Tetap Sah

Yusril Akui Sebut Putusan 90 Problematik dan Cacat Hukum, tapi Pencalonan Gibran Tetap Sah

Nasional
Bukan Peserta Pilpres, Megawati Dinilai Berhak Kirim 'Amicus Curiae' ke MK

Bukan Peserta Pilpres, Megawati Dinilai Berhak Kirim "Amicus Curiae" ke MK

Nasional
Perwakilan Ulama Madura dan Jatim Kirim 'Amicus Curiae' ke MK

Perwakilan Ulama Madura dan Jatim Kirim "Amicus Curiae" ke MK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke