Salin Artikel

Jokowi: Tarif TMII Jangan Mahal-mahal, Rakyat Harus Bisa Menikmati ...

Presiden menekankan, TMII harus bisa dinikmati masyarakat luas hingga wisatawan mancanegara.

"Saya titip pesan juga, tarifnya (TMII) jangan mahal-mahal, rakyat harus bisa tetep menikmati TMII ini," ujar Jokowi usai memberikan arahan kepada KADIN provinsi se-Indonesia di TMII, Jakarta, Selasa (23/8/2022).

Jokowi pun mengungkapkan, pada Selasa dirinya sudah sempat berkeliling meninjau perkembangan proses renovasi TMII.

Dia mengungkapkan, renovasi saat ini sudah mencapai 98 persen.

Sehingga dalam waktu dekat perbaikan dapat selesai secara tuntas dan TMII bisa kembali dibuka untuk warga.

Lebih lanjut presiden menjelaskan, TMII dibangun atas inisiatif Presiden ke-2 RI Soeharto dan Ibu Tien Soeharto.

Menurutnya saat itu pemerintah ingin menunjukkan keberagaman dan kekayaan budaya Indonesia yang tidak di miliki oleh negara lain.

"Dan sejak dibangun tahun 1975-an belum pernah dilakukan renovasi secara besar-besaran. Ini kita lakukan renovasi besar-besaran yang menghabiskan anggaran Rp 1,1 triliun," ungkap Jokowi.

"Dan kita harapkan setelah di renovasi ini menjadi TMII yang menjadi tujuan wisata masyarakat dan juga turis mancanegara," jelasnya.

Kepala negara juga menyoroti anjungan-anjungan provinsi yang berada di TMII.

Dia meminta agar para gubernur ikut memberi perhatian pada kondisi anjungan yang sudah mengalami kerusakan itu.

"Tadi juga saya lihat, muter-muter juga banyak yang sudah keropos, banyak yang sudah rusak. Saya sudah perintahkan juga agar seluruh provinsi dan gubernur agar segera direhab dan direnovasi ragar semuanya kelihatan baru," tegas Jokowi.

"Dan sebagian provinsi sudah mulai merenovasi dan membangun kita harapkan di akhir tahun ini semuanya selesai," katanya.

Terakhir, presiden meminta agar pengelola TMII lebih giat menggelar acara seni dan budaya di lokasi tersebut.

Presiden menyarankan agenda seni dan budaya dijadikan acara rutin setiap pekan hingga setiap bulan.

"Acara-acara yang berkaitan dengan seni, budaya, event-event itu dilakukan secara rutin baik setiap Minggu maupun setiap bulan di setiap anjungan maupun di panggung-panggung terbuka," kata Jokowi.

"Jadi ada kalender of event yang jelas menjadi sebuah tontonan yang baik rakyat terutama untuk anak-anak kita," tambahnya.

https://nasional.kompas.com/read/2022/08/23/12041891/jokowi-tarif-tmii-jangan-mahal-mahal-rakyat-harus-bisa-menikmati

Terkini Lainnya

Program Makan Siang Gratis Masih Dirumuskan, Gibran: Jumlah Penerima segera Kami Pastikan

Program Makan Siang Gratis Masih Dirumuskan, Gibran: Jumlah Penerima segera Kami Pastikan

Nasional
Wapres: Prabowo Lanjutkan Pemerintahan Jokowi, Tak Perlu Transisi

Wapres: Prabowo Lanjutkan Pemerintahan Jokowi, Tak Perlu Transisi

Nasional
Jokowi Disebut Akan Berikan Satyalancana ke Gibran dan Bobby, Istana: Tak Ada Agenda ke Surabaya

Jokowi Disebut Akan Berikan Satyalancana ke Gibran dan Bobby, Istana: Tak Ada Agenda ke Surabaya

Nasional
Takziah ke Rumah Duka, Jokowi Ikut Shalatkan Almarhumah Mooryati Soedibyo

Takziah ke Rumah Duka, Jokowi Ikut Shalatkan Almarhumah Mooryati Soedibyo

Nasional
 Presiden PKS Datangi Nasdem Tower, Disambut Sekjen dan Ketua DPP

Presiden PKS Datangi Nasdem Tower, Disambut Sekjen dan Ketua DPP

Nasional
Gibran: Pelantikan Wapres 6 Bulan Lagi, Saya Ingin ‘Belanja’ Masalah Sebanyak-banyaknya

Gibran: Pelantikan Wapres 6 Bulan Lagi, Saya Ingin ‘Belanja’ Masalah Sebanyak-banyaknya

Nasional
Sambutan Meriah PKB untuk Prabowo

Sambutan Meriah PKB untuk Prabowo

Nasional
Berkelakar, Menkes: Enggak Pernah Lihat Pak Presiden Masuk RS, Berarti Menkesnya Berhasil

Berkelakar, Menkes: Enggak Pernah Lihat Pak Presiden Masuk RS, Berarti Menkesnya Berhasil

Nasional
Pidato Lengkap Prabowo Usai Ditetapkan Jadi Presiden RI Terpilih

Pidato Lengkap Prabowo Usai Ditetapkan Jadi Presiden RI Terpilih

Nasional
Wapres Ma'ruf Amin Apresiasi Prabowo yang Mau Rangkul Semua Pihak

Wapres Ma'ruf Amin Apresiasi Prabowo yang Mau Rangkul Semua Pihak

Nasional
Jokowi: Target Stunting 14 Persen Ambisius, Bukan Hal Mudah

Jokowi: Target Stunting 14 Persen Ambisius, Bukan Hal Mudah

Nasional
KPK Wanti-wanti soal Program Makan Siang Gratis Prabowo, Rosan Angkat Bicara

KPK Wanti-wanti soal Program Makan Siang Gratis Prabowo, Rosan Angkat Bicara

Nasional
KPU Tegaskan Undang Ganjar-Mahfud ke Penetapan Prabowo-Gibran, Kirim Surat Fisik dan Digital

KPU Tegaskan Undang Ganjar-Mahfud ke Penetapan Prabowo-Gibran, Kirim Surat Fisik dan Digital

Nasional
Sebut Sudah Bertemu Beberapa Tokoh, Gibran: Gong-nya Hari Ini Ketemu Wapres Ma’ruf Amin

Sebut Sudah Bertemu Beberapa Tokoh, Gibran: Gong-nya Hari Ini Ketemu Wapres Ma’ruf Amin

Nasional
Anggota Dewas Akui Dilaporkan Wakil Ketua KPK karena Koordinasi dengan PPATK

Anggota Dewas Akui Dilaporkan Wakil Ketua KPK karena Koordinasi dengan PPATK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke