Salin Artikel

Jokowi Beri Penghargaan Satyalencana Wira Karya kepada Enam Bupati

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menyerahkan penghargaan Satyalencana Wirakarya kepada enam bupati dan enam ketua tim penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) pada peringatan Hari Keluarga Nasional 2022 yang digelar di Kota Medan, Sumatera Utara, Kamis (7/7/2022).

Dilansir dari tayangan YouTube Sekretariat Presiden, pemberian penghargaan ini berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 42/TK Tahun 2022 tentang penganugerahan tanda kehormatan Satyalencana Wira Karya yang dibacakan oleh Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M Toni Harjono.

"Menganugerahkan tanda kehormatan Satyalencana Wira Karya kepada mereka yang nama dan jabatannya tersebut dalam lampiran keputusan ini sebagai penghargaan atas jasa-jasanya dalam memberikan dharma baktinya kepada negara dan bangsa Indonesia sehingga dpat dijadikan teladan bagi orang lain," ujar Toni.

Adapun peraih penghargaan ini ditetapkan di Jakarta pada 9 Juni 2022 oleh Presiden Jokowi.

Toni kemudian membacakan nama-nama peraih penghargaan, yakni :

1. Bupati Tulangbawang Barat Lampung, Ir H Umar Asmad
2. Bupati Lampung Barat, Lampung, Parosil Mabsus
3. Bupati Pesawaran, Lampung, Dendi Ramadona Kaligis
4. Bupati Konawen Utara, Sulawesi Tenggara, H. Rukasmin
5. Bupati Danmasraya, Sumatera Barat, Sutan Riska Tuanku Kerajaan
6. Bupati Lubuk Linggau, Sumatera Selatan, Sofril Nurmansyah Pranaputri


7. Ketua Tim Penggerak PKK Sulawesi Barat, Andi Ruskati.
8. Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang, Sumatra Utara, Hj Yunita Siregar.
9. Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bombana, Sulaswesi Tenggara, Hj. Andi Mirwana.
10. Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kalimantan Selatan, Hj Isnaniya.
11. Ketua Tim PKBRS, RSUD Madiun, Jawa Timur, Muhammad Nur.
12. Ketua Tim Penggerak PKK Kota Semarang, Jawa Tengah, Kris Septiyana.

"Masing-masing dianugerahi tanda kehormatan Satyalencana Wirakarya," tambah Toni.

Usai pembacaan Keppres tersebut, Presiden Jokowi menyematkan penghargaan secara satu per satu.

Adapun penghargaan yang diberikan kepada para kepala daerah dan ketua tim penggerak PKK ini diberikan karena mereka dianggap berhasil melaksanakan program keluarga berencana dan mengurangi angka anak gagal tumbuh (stunting) di daerah masing-masing.

https://nasional.kompas.com/read/2022/07/07/13321891/jokowi-beri-penghargaan-satyalencana-wira-karya-kepada-enam-bupati

Terkini Lainnya

Wakil Ketua KPK Dinilai Punya Motif Buruk Laporkan Anggota Dewas

Wakil Ketua KPK Dinilai Punya Motif Buruk Laporkan Anggota Dewas

Nasional
Jokowi Ungkap Kematian akibat Stroke, Jantung dan Kanker di RI Capai Ratusan Ribu Kasus Per Tahun

Jokowi Ungkap Kematian akibat Stroke, Jantung dan Kanker di RI Capai Ratusan Ribu Kasus Per Tahun

Nasional
Temui Jokowi, Prabowo dan Gibran Tinggalkan Istana Setelah 2 Jam

Temui Jokowi, Prabowo dan Gibran Tinggalkan Istana Setelah 2 Jam

Nasional
AJI Nilai Sejumlah Pasal dalam Draf Revisi UU Penyiaran Ancam Kebebasan Pers

AJI Nilai Sejumlah Pasal dalam Draf Revisi UU Penyiaran Ancam Kebebasan Pers

Nasional
Ketua KPK Sebut Langkah Nurul Ghufron Laporkan Anggota Dewas Sikap Pribadi

Ketua KPK Sebut Langkah Nurul Ghufron Laporkan Anggota Dewas Sikap Pribadi

Nasional
Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Mei 2024

Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Mei 2024

Nasional
AHY Wanti-wanti Pembentukan Koalisi Jangan Hanya Besar Namun Keropos

AHY Wanti-wanti Pembentukan Koalisi Jangan Hanya Besar Namun Keropos

Nasional
Prabowo Presiden Terpilih, AHY: Kami Imbau Semua Terima Hasil, Semangat Rekonsiliasi

Prabowo Presiden Terpilih, AHY: Kami Imbau Semua Terima Hasil, Semangat Rekonsiliasi

Nasional
Prabowo: Jangan Jadi Pemimpin kalau Tak Kuat Diserang, Duduk di Rumah Nonton TV Saja

Prabowo: Jangan Jadi Pemimpin kalau Tak Kuat Diserang, Duduk di Rumah Nonton TV Saja

Nasional
Dewas Akan Sidangkan Dugaan Pelanggaran Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron 2 Mei

Dewas Akan Sidangkan Dugaan Pelanggaran Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron 2 Mei

Nasional
Prabowo-Gibran Tiba di Istana untuk Bertemu Jokowi

Prabowo-Gibran Tiba di Istana untuk Bertemu Jokowi

Nasional
AHY Sebut Lahan 2.086 Hektare di IKN Belum 'Clear', Masih Dihuni Warga

AHY Sebut Lahan 2.086 Hektare di IKN Belum "Clear", Masih Dihuni Warga

Nasional
Tak Persoalkan PKB Ingin Kerja Sama dengan Prabowo, PKS: Kita Enggak Jauh-jauh

Tak Persoalkan PKB Ingin Kerja Sama dengan Prabowo, PKS: Kita Enggak Jauh-jauh

Nasional
Bapanas Prediksi Harga Bawang Merah Normal 30-40 Hari ke Depan

Bapanas Prediksi Harga Bawang Merah Normal 30-40 Hari ke Depan

Nasional
PKS Jajaki Komunikasi dengan Prabowo

PKS Jajaki Komunikasi dengan Prabowo

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke