Salin Artikel

Tanggal 31 Mei Memperingati Hari Apa?

KOMPAS.com - Tanggal 31 Mei 2022 jatuh pada hari Selasa. Tanggal 31 Mei diperingati sebagai hari tanpa tembakau sedunia.

Selain itu, tanggal 31 Mei juga diperingati sebagai hari lain. Berikut peringatan dan perayaan yang jatuh pada tanggal 31 Mei 2022:

Hari Tanpa Tembakau Sedunia

Hari tanpa tembakau sedunia menyerukan para perokok agar berpuasa atau tidak merokok selama 24 jam serentak di seluruh dunia.

Hari tanpa tembakau sedunia bertujuan untuk menarik perhatian dunia mengenai menyebarluasnya kebiasaan merokok dan dampak buruknya untuk kesehatan.

Kebiasaan merokok setiap tahunnya menyebabkan kematian sebanyak kurang lebih 5,4 juta jiwa.

Negara-negara anggota Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO mencetuskan hari tanpa tembakau sedunia pada tahun 1987.

Dalam satu dasawarsa terakhir, gerakan ini menuai reaksi baik berupa dukungan pemerintah, aktivis kesehatan, dan organisasi kesehatan masyarakat. Akan tetapi, ada juga tentangan dari para perokok, petani tembakau, dan penggerak industri rokok.

Selain mengikuti gerakan tidak merokok selama 24 jam, hari tanpa tembakau sedunia dapat dirayakan dengan mulai menghitung lalu mengurangi jumlah rokok yang dihisap setiap harinya.

Lakukan pengurangan secara bertahap hingga benar-benar bebas rokok. Langkah ini menjadi langkah pertama untuk menghentikan kebiasaan merokok.

Hari Tersenyum Nasional di Amerika Serikat

Penelitian menunjukkan bahwa senyuman adalah cara terbaik untuk tampil jauh lebih menarik dan cara terbaik dalam menggambarkan kebahagiaan.

Sebuah penelitian lain juga menunjukkan bahwa alasan terbesar senyuman dapat dikaitkan dengan tradisi imigrasi yang beragam dari waktu ke waktu.

Orang-orang yang melakukan migrasi seperti di Amerika Serikat dan Brasil, di mana orang-orang tidak memiliki bahasa yang sama, tingkat senyuman lebih tinggi di sana.

Studi menyatakan bahwa intensitas senyuman lebih tinggi karena senyum adalah bagian dari bahasa universal.

Referensi

  • Rahmawati, Nina. 2020. Hari-hari Penting Internasional. Yogyakarta: Laksana

https://nasional.kompas.com/read/2022/05/24/02000091/tanggal-31-mei-memperingati-hari-apa-

Terkini Lainnya

Tanggal 28 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 28 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
'Checks and Balances' terhadap Pemerintahan Dinilai Lemah jika PDI-P Gabung Koalisi Prabowo

"Checks and Balances" terhadap Pemerintahan Dinilai Lemah jika PDI-P Gabung Koalisi Prabowo

Nasional
Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Daftar Koalisi Terbaru Indonesia Maju

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Daftar Koalisi Terbaru Indonesia Maju

Nasional
PKS Temui PKB Bahas Potensi Kerja Sama untuk Pilkada 2024, Jateng dan Jatim Disebut

PKS Temui PKB Bahas Potensi Kerja Sama untuk Pilkada 2024, Jateng dan Jatim Disebut

Nasional
Dilaporkan ke Dewas, Wakil Ketua KPK Bantah Tekan Pihak Kementan untuk Mutasi Pegawai

Dilaporkan ke Dewas, Wakil Ketua KPK Bantah Tekan Pihak Kementan untuk Mutasi Pegawai

Nasional
Lantik Sekjen Wantannas, Menko Polhukam Hadi Ingatkan Situasi Keamanan Dunia yang Tidak Pasti

Lantik Sekjen Wantannas, Menko Polhukam Hadi Ingatkan Situasi Keamanan Dunia yang Tidak Pasti

Nasional
Dudung Abdurahman Datangi Rumah Prabowo Malam-malam, Mengaku Hanya Makan Bareng

Dudung Abdurahman Datangi Rumah Prabowo Malam-malam, Mengaku Hanya Makan Bareng

Nasional
Idrus Marham Sebut Jokowi-Gibran ke Golkar Tinggal Tunggu Peresmian

Idrus Marham Sebut Jokowi-Gibran ke Golkar Tinggal Tunggu Peresmian

Nasional
Logo dan Tema Hardiknas 2024

Logo dan Tema Hardiknas 2024

Nasional
Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Nasib Koalisi Perubahan di Ujung Tanduk

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Nasib Koalisi Perubahan di Ujung Tanduk

Nasional
PKS Undang Prabowo ke Markasnya, Siap Beri Karpet Merah

PKS Undang Prabowo ke Markasnya, Siap Beri Karpet Merah

Nasional
Selain Nasdem, PKB Juga Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Selain Nasdem, PKB Juga Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
BRIN Bahas Pengembangan Satelit untuk Waspadai Permasalahan Keamanan Antariksa

BRIN Bahas Pengembangan Satelit untuk Waspadai Permasalahan Keamanan Antariksa

Nasional
Nasdem dukung Prabowo-Gibran, Golkar Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang

Nasdem dukung Prabowo-Gibran, Golkar Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang

Nasional
GASPOL! Hari Ini: Hasto Kristiyanto dan Hadirnya Negara Kekuasaan

GASPOL! Hari Ini: Hasto Kristiyanto dan Hadirnya Negara Kekuasaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke