Salin Artikel

Sukacita Wayan Sukri ketika Bertemu Jokowi di Istana Tampaksiring

JAKARTA, KOMPAS.com - Wayan Sukri tidak bisa membendung rasa sukacitanya ketika bertemu Presiden Joko Widodo.

Informasi yang didengarnya beberapa hari yang lalu tentang kedatangan Presiden di desanya ternyata benar.

Wayan Sukri akhirnya bertemu Jokowi di gerbang Istana Kepresidenan Tampaksiring, Kabupaten Gianyar, Bali, pada Kamis (5/5/2022).

Sambil membawa sedikit rezeki yang diberikan kepadanya, Wayan terus mengucapkan terima kasih kepada Jokowi.

“Suksma, Bapak. Saya mendengar ini bergetar jantung saya,” ujarnya, dikutip dari siaran pers Sekretariat Presiden, Kamis.

Selain Wayan Sukri, rasa haru juga dirasakan oleh Nyoman, warga Desa Tampaksiring.

Nyoman mengaku bangga akhirnya bisa bertemu secara langsung dengan Presiden Jokowi. Menurut dia, ini merupakan kali pertama Kepala Negara datang ke Istana Kepresidenan Tampaksiring.

“Saya bangga sekali bertemu Bapak Presiden. Baru sekali ini Bapak Presiden masuk ke Istana Tampaksiring,” kata Nyoman.

Sore itu, pukul 16.30 WITA, Presiden Jokowi dengan mengenakan sarung berwarna cokelat membagikan sembako kepada masyarakat sekitar istana.

Salah satu masyarakat yang turut menerima, Dewa, mengaku senang atas pembagian sembako yang dilakukan presiden.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Presiden yang mungkin saya sebagai rakyat kecil baru pertama kali bisa bertemu langsung dengan Bapak Presiden, dan atas bantuan Bapak kepada masyarakat kecil,” ucap Dewa.

“Semoga amal-amal bapak ini berkenan di hati masyarakat Indonesia secara keseluruhan,” tambahnya.

Sebagaimana diketahui, setelah bertolak dari Yogyakarta pada Rabu (4/5/2022) siang, Presiden Joko Widodo berserta rombongan menuju Bali.

Dilansir dari pemberitaan Kompas TV, kedatangan presiden menarik perhatian warga setempat.

Selama di Bali, Jokowi menginap di istana negara Tampaksiring, Gianyar. Presiden juga berkunjung ke beberapa objek wisata di Bali.

https://nasional.kompas.com/read/2022/05/05/21540751/sukacita-wayan-sukri-ketika-bertemu-jokowi-di-istana-tampaksiring

Terkini Lainnya

Serba-Serbi Pembelaan Kubu Prabowo-Gibran dalam Sidang Sengketa Pilpres di MK

Serba-Serbi Pembelaan Kubu Prabowo-Gibran dalam Sidang Sengketa Pilpres di MK

Nasional
Kecerdasan Buatan Jadi Teman dan Musuh bagi Industri Media

Kecerdasan Buatan Jadi Teman dan Musuh bagi Industri Media

Nasional
Saat Sengketa Pilpres di MK Jadi Panggung bagi Anak Yusril, Otto, Maqdir, dan Henry Yoso...

Saat Sengketa Pilpres di MK Jadi Panggung bagi Anak Yusril, Otto, Maqdir, dan Henry Yoso...

Nasional
Pemerintah Kembali Banding di WTO, Jokowi: Saya Yakin Kita Mungkin Kalah Lagi, tapi...

Pemerintah Kembali Banding di WTO, Jokowi: Saya Yakin Kita Mungkin Kalah Lagi, tapi...

Nasional
Menteri ESDM Pastikan Divestasi Saham PT Freeport Akan Sepaket dengan Perpanjangan Kontrak Hingga 2061

Menteri ESDM Pastikan Divestasi Saham PT Freeport Akan Sepaket dengan Perpanjangan Kontrak Hingga 2061

Nasional
Kata Bahlil Usai Terseret dalam Sidang MK Imbas Dampingi Gibran Kampanye di Papua

Kata Bahlil Usai Terseret dalam Sidang MK Imbas Dampingi Gibran Kampanye di Papua

Nasional
[POPULER NASIONAL] Gugatan Anies dan Ganjar Tak Mustahil Dikabulkan | Harvey Moeis Tersangka Korupsi

[POPULER NASIONAL] Gugatan Anies dan Ganjar Tak Mustahil Dikabulkan | Harvey Moeis Tersangka Korupsi

Nasional
Jaksa KPK Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar

Jaksa KPK Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar

Nasional
Soal Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong, Menpora: Prinsipnya Kami Ikuti PSSI

Soal Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong, Menpora: Prinsipnya Kami Ikuti PSSI

Nasional
Soal Potensi Jadi Ketum Golkar, Bahlil: Belum, Kita Lihat Saja Prosesnya

Soal Potensi Jadi Ketum Golkar, Bahlil: Belum, Kita Lihat Saja Prosesnya

Nasional
Tanggal 31 Maret Memperingati Hari Apa?

Tanggal 31 Maret Memperingati Hari Apa?

Nasional
Bawaslu Akui Tak Proses Laporan Pelanggaran Jokowi Bagikan Bansos dan Umpatan Prabowo

Bawaslu Akui Tak Proses Laporan Pelanggaran Jokowi Bagikan Bansos dan Umpatan Prabowo

Nasional
Soal Usulan 4 Menteri Dihadirkan di Sidang MK, Kubu Prabowo-Gibran: Kami 'Fine-fine' saja, tapi...

Soal Usulan 4 Menteri Dihadirkan di Sidang MK, Kubu Prabowo-Gibran: Kami "Fine-fine" saja, tapi...

Nasional
e-Katalog Disempurnakan LKPP, Menpan-RB Sebut Belanja Produk Dalam Negeri Jadi Indikator RB

e-Katalog Disempurnakan LKPP, Menpan-RB Sebut Belanja Produk Dalam Negeri Jadi Indikator RB

Nasional
Menteri PDI-P dan Nasdem Tak Hadiri Buka Puasa Bersama Jokowi, Menkominfo: Lagi Ada Tugas di Daerah

Menteri PDI-P dan Nasdem Tak Hadiri Buka Puasa Bersama Jokowi, Menkominfo: Lagi Ada Tugas di Daerah

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke