Salin Artikel

Jokowi Hadirkan MotoGP ke Indonesia, Gus Muhaimin: Pilihan Tepat Isi Ruang Publik

KOMPAS.com - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) Abdul Muhaimin Iskandar mengatakan, kehadiran ajang balap motor internasional MotoGP di Tanah Air menunjukkan kecanggihan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dalam membuat suatu kebijakan.

”Ajang balap MotoGP di Mandalika itu menjadi satu pilihan tepat untuk mengisi ruang publik yang sedang kosong," imbuh pria yang akrab disapa Gus Muhaimin itu dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Rabu (16/3/2022).

Seperti diketahui, lanjut dia, pandemi Covid-19 telah menyebabkan stagnasi selama dua tahun terakhir. Segala kegiatan harus terhenti dan dibatasi, mulai dari hobi, seni, hingga agenda kerumunan dan keramaian.

Oleh karenanya, Gus Muhaimin menilai jika pilihan ajang balap adalah hal yang luar biasa efektif. Ini merupakan salah satu ketepatan Presiden Jokowi dalam memilih kebijakan.

Ketepatan tersebut dibuktikan dari hasil survei Penelitian dan Pengembangan (Litbang) Kompas mengenai tingkat kepuasan publik terhadap kepemimpinan Jokowi-Ma'ruf Amin yang mencapai 73,9 persen.

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu mengungkapkan, tingkat kepuasan publik sebanyak 73,9 persen tercatat sebagai persentase tertinggi sejak survei serupa pada masa-masa awal pemerintahan Jokowi di tahun 2015 lalu.

“Selain menghadirkan MotoGP, Jokowi juga cukup canggih dalam membuat glorifikasi atas berbagai kebijakan yang diambil,” ujar Gus Muhaimin.

Kebijakan tersebut, lanjut dia, misalnya dalam kasus balap MotoGP. Jokowi mengundang Marc Marquez, Joan Mir, Alex Rins, Francesco Bagnaia, Jack Miller, Maverick Vinales, Alex Marquez, Takaaki Nakagami, dan para pembalap MotoGP lainnya di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (16/3/2022).

Para pembalap MotoGP itu pun berkunjung ke Istana Merdeka lengkap dengan sepeda motor yang akan mereka gunakan saat ajang balap di Sirkuit Mandalika, Jumat (18/3/2022). Ini bisa disebut sebagai bentuk glorifikasi dari gelaran MotoGP.

”Jadi tidak hanya di Mandalika. Pak Jokowi juga menghadirkan para pembalap MotoGP beserta sepeda motornya ke Istana Negara dan kemudian melakukan parade di jalanan ibu kota. Glorifikasi seperti ini bisa memunculkan kebahagiaan masyarakat. Ini penting,” ucap Gus Muhaimin.

Pada kesempatan itu, Jokowi diketahui juga mengajak para pembalap MotoGP menikmati wedang jahe di Istana Merdeka, berfoto dengan kostum balap, dan berbincang santai.

”Dan saya lihat para pembalap MotoGP juga sangat menikmati momentum bersama Presiden Jokowi. Saya nggak tahu pasti, tetapi ini mungkin tidak ada dalam ajang MotoGP di negara-negara lainnya,” kata Gus Muhaimin.

Selain MotoGP, ia menjelaskan, Jokowi sebelumnya telah melakukan glorifikasi yang luar biasa ketika Indonesia menjadi tuan rumah ajang Pesta Olahraga Asia (Asian Games) 2018.

Saat itu, sebut Gus Muhaimin, acara opening ceremony Asian Games digelar sangat meriah dan mengundang perhatian dunia.

”Inilah salah satu yang menarik dari Pak Jokowi karena ada mengambil glorifikasi dari kebijakan-kebijakan. Ada glory atau semaraknya, happy atau bahagianya, dan ada tepuk tangannya juga terasa langsung dirasakan rakyat. Di situ salah satu titik lebih Pak Jokowi,” imbuhnya.

Penantian panjang selama 25 tahun

Untuk ketahui, perhelatan MotoGP Mandalika merupakan sebuah penantian panjang Indonesia selama 25 tahun terakhir sebagai tuan rumah.

Jauh sebelum itu, tepatnya pada 1996-1997, Indonesia pernah menjadi tuan rumah saat kelas tertinggi balap motor masih bernama 500 centimeter cubic (cc). Kegiatan balap motor dunia ini berlangsung di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor, Jawa Barat (Jabar).

Saat itu, kelas balapan masih 500 cc, 250 cc, dan 125 cc. Ketiga kelas ini sekarang berubah menjadi MotoGP, Moto2, dan Moto3.

MotoGP Mandalika merupakan seri kedua MotoGP 2022 setelah akhir pekan lalu digelar di Sirkuit Internasional Losail, Qatar. Ajang balap ini disebut akan menjadi pengobat rindu penggemar MotoGP di Tanah Air untuk bisa melihat langsung para pembalap idola mereka dari dekat.

Ajang balap paling bergengsi di dunia itu nantinya akan dimeriahkan oleh Marc Marquez cs di Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Jumat (18/3/2022) hingga Minggu (20/3/2022).

Adapun rangkaian MotoGP 2022 akan dimulai dengan sesi free practice satu dan dua pada Jumat (18/3/2022) pukul 08.00 Waktu Indonesia Barat (WIB) atau 09.00 Waktu Indonesia Tengah (WITA).

Sementara itu, tahap free practice tiga dan empat serta kualifikasi akan berlangsung pada Sabtu (19/3/2022) dan race atau balapan bergulir pada Minggu (20/3/2022).

Selain tiga hari seri MotoGP, Moto2, dan Moto3, ajang Grand Prix di Sirkuit Mandalika juga akan menggelar balapan dua balapan Asia Talent Cup pada Sabtu (19/3/2022) dan Minggu (20/3/2022).

https://nasional.kompas.com/read/2022/03/16/17162991/jokowi-hadirkan-motogp-ke-indonesia-gus-muhaimin-pilihan-tepat-isi-ruang

Terkini Lainnya

TNI Tembak 2 Anggota OPM yang Serang Pos Prajurit di Paro Nduga, tapi Berhasil Melarikan Diri

TNI Tembak 2 Anggota OPM yang Serang Pos Prajurit di Paro Nduga, tapi Berhasil Melarikan Diri

Nasional
Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Nasional
Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Nasional
Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Nasional
Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Nasional
Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited  Capai Rp 17,43 Miliar

Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited Capai Rp 17,43 Miliar

Nasional
KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

Nasional
Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Nasional
Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Nasional
Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Nasional
Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Nasional
KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

Nasional
Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Nasional
Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Nasional
Minta MK Urai Persoalan pada Pilpres 2024, Sukidi: Seperti Disuarakan Megawati

Minta MK Urai Persoalan pada Pilpres 2024, Sukidi: Seperti Disuarakan Megawati

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke