Salin Artikel

Jokowi Berterima Kasih kepada Ganjar, Vaksinasi Covid-19 di Semarang Lebih dari 100 Persen

Presiden pun menyampaikan terimakasih kepada Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo atas capaian itu.

"Saya tidak ingin menyampaikan apa-apa untuk Semarang karena persentasenya sudah di atas 100 persen, (vaksinasi) lansinya juga di atas 80 persen," kata Jokowi saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di berbagai daerah di Indonesia lewat sambungan virtual dari Istana Bogor, Kamis (17/2/2022).

"Saya menyampaikan terima kasih kepada Pak Gubernur, Pak Pangdam, Pak Kapolda atas capaian yang telah dikejar terus di Jawa Tengah," ujar Jokowi.

Secara khusus, Presiden menyampaikan terima kasih untuk Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi. Presiden mengatakan, capaian vaksinasi di Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah itu sangat tinggi.

"Sekali lagi terima kasih. Sebuah capaian yang sangat tinggi sekali. Saya tidak ingin bertanya yang lain-lain karena persentasenya sangat tinggi," tambah Jokowi.

Pemerintah menetapkan target vaksinasi sebesar 70 persen dari populasi penduduk di suatu wilayah. Saat vaksinasi mencapai 70 persen dari populasi, kondisi itu disebut telah mencapai target 100 persen.

Pada kesempatan itu, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo melaporkan soal rencana menambah kapasitas tempat tidur untuk perawatan pasien Covid-19. Tujuannya untuk mengantisipasi lonjakam kasus Covid-19 akibat penularan virus Corona varian Omicron.

"Kita sekarang sedang menyiapkan potensi menambah jumlah bed, Pak, karena kalau nanti sampai 50 persen maka kami membuat skenario seperti saat kejadian Delta," ungkap Ganjar.

"Yang kedua tempat isolasi, Pak, yang kami siapkan. Alhamdulilah karena sebagian besar tanpa gejala, kami bisa kelola, tapi apapun kami mengambil skenario terburuk," lanjutnya.

Karena itu, ujar Ganjar, rumah dinas Wali Kota Semarang dan lokasi diklat difungsikan lagi sebagai lokasi karantina. Selain itu rumah sakit darurat pun telah disiapkan.

Sementara itu, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi menjelaskan, capaian vaksinasi lansia di kota itu sebesar 86 persen untuk dosis pertama dan 80 persen untuk dosis kedua.

Untuk anak-anak usia 6-11 tahun capaiannya 98 persen dari target untuk vaksinasi dosis pertama dan 92 persen untuk vaksinasi dosis kedua.

Kemudian setiap hari rata-rata ada 10.000 dosis vaksin yang diberikan kepada warga, baik yang dikerjakan pemerintah, TNI, maupun polres.

"Nanti insya Allah mulai awal Maret akan kita gas lagi sampai sampai 20.000 untuk mengejar 500.000 yang akan harus divaksin selama bulan Maret," ujar Hendrar.

https://nasional.kompas.com/read/2022/02/17/14581341/jokowi-berterima-kasih-kepada-ganjar-vaksinasi-covid-19-di-semarang-lebih

Terkini Lainnya

Anies Dinilai Masih Berpeluang Maju Pilkada Jakarta, Mungkin Diusung Nasdem dan PKB

Anies Dinilai Masih Berpeluang Maju Pilkada Jakarta, Mungkin Diusung Nasdem dan PKB

Nasional
Petuah Jokowi-Ma'ruf ke Prabowo-Gibran, Minta Langsung Kerja Usai Dilantik

Petuah Jokowi-Ma'ruf ke Prabowo-Gibran, Minta Langsung Kerja Usai Dilantik

Nasional
Kejagung Periksa 3 Saksi Terkait Kasus Korupsi Timah, Salah Satunya Pihak ESDM

Kejagung Periksa 3 Saksi Terkait Kasus Korupsi Timah, Salah Satunya Pihak ESDM

Nasional
Tak Dukung Anies Maju Pilkada Jakarta, PKS Dinilai Ogah Jadi “Ban Serep” Lagi

Tak Dukung Anies Maju Pilkada Jakarta, PKS Dinilai Ogah Jadi “Ban Serep” Lagi

Nasional
2 Prajurit Tersambar Petir di Mabes TNI, 1 Meninggal Dunia

2 Prajurit Tersambar Petir di Mabes TNI, 1 Meninggal Dunia

Nasional
Usung Perubahan Saat Pilpres, PKB-Nasdem-PKS Kini Beri Sinyal Bakal Gabung Koalisi Prabowo

Usung Perubahan Saat Pilpres, PKB-Nasdem-PKS Kini Beri Sinyal Bakal Gabung Koalisi Prabowo

Nasional
[POPULER NASIONAL] Anies-Muhaimin Hadir Penetapan Presiden-Wapres Terpilih Prabowo-Gibran | Mooryati Soedibjo Tutup Usia

[POPULER NASIONAL] Anies-Muhaimin Hadir Penetapan Presiden-Wapres Terpilih Prabowo-Gibran | Mooryati Soedibjo Tutup Usia

Nasional
Sejarah Hari Posyandu Nasional 29 April

Sejarah Hari Posyandu Nasional 29 April

Nasional
Tanggal 27 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 27 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Wakil Ketua KPK Dinilai Punya Motif Buruk Laporkan Anggota Dewas

Wakil Ketua KPK Dinilai Punya Motif Buruk Laporkan Anggota Dewas

Nasional
Jokowi Ungkap Kematian akibat Stroke, Jantung dan Kanker di RI Capai Ratusan Ribu Kasus Per Tahun

Jokowi Ungkap Kematian akibat Stroke, Jantung dan Kanker di RI Capai Ratusan Ribu Kasus Per Tahun

Nasional
Temui Jokowi, Prabowo dan Gibran Tinggalkan Istana Setelah 2 Jam

Temui Jokowi, Prabowo dan Gibran Tinggalkan Istana Setelah 2 Jam

Nasional
AJI Nilai Sejumlah Pasal dalam Draf Revisi UU Penyiaran Ancam Kebebasan Pers

AJI Nilai Sejumlah Pasal dalam Draf Revisi UU Penyiaran Ancam Kebebasan Pers

Nasional
Ketua KPK Sebut Langkah Nurul Ghufron Laporkan Anggota Dewas Sikap Pribadi

Ketua KPK Sebut Langkah Nurul Ghufron Laporkan Anggota Dewas Sikap Pribadi

Nasional
Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Mei 2024

Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Mei 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke