Salin Artikel

Kapolri Naikkan Pangkat Sejumlah Perwira Densus 88 Jadi Jenderal Bintang Satu

Hal ini dimuat dalam Surat Telegram Kapolri Nomor ST/2585/XII/KEP.2021 Tentang Pengukuhan, Pemberhentian Dari Dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Polri tertanggal 21 Desember 2021 yang diteken Asisten SDM Kapolri Irjen Wahyu Widada.

“Ya betul, tour of duty, area penyegaran dan promosi,” kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo saat dikonfirmasi, Kamis (23/12/2021).

Kapolri menaikan pangkat sejumlah Komisaris Besar (Kombes) menjadi Brigjen.

Beberapa nama seperti Kombes (Pol) Zet Ringu dikukuhkan sebagai Dirintel Densus 88 AT.

Kemudian, Kombes (Pol) Soeseno Noerhandoko dikukuhkan sebagai Dirtindak Densus 88. Kombes (Pol) Herry Heryawan dikukuhkan sebagai Dirsidik Densus 88 Antiteror.

Selain itu Kapolri juga menaikkan sejumlah jabatan di Densus 88, di antaranya adalah Kombes (Pol) Arif Makhfudiharto.

Sebelumnya Kombes Arif menjabat Kasatgaswil Jawa Barat Densus 88 AT Polri, kini diangkat menjadi Diridensos Densus 88.

Selanjutnya Kombes (Pol) Tubagus Ami Prindani. Ia sebelumnya menjabat Kasaatgaswil DKI Jakarta Densus 88.

Kombes Tubagus kini diangkat menjadi PS Dircegah Densus 88. Ia menggantikan posisi Kombes (Pol) Mochamad Rosidi yang dimutasi karena mendapat penugasan di luar struktural.

Kemudian Kombes (Pol) Djoni Djuhana selaku Kasatgaswil Sumsel Densus 88 AT dimutasi menjadi Kasatgaswil Jabar Densus 88 AT Polri.

AKBP (Pol) I Wayan Bayuna yang sebelumnya Kanit Intelijen Satgaswil DKI Jakarta menjadi Kasatgaswil Sumsel Densus 88.

Lalu, Kombes (Pol) Dayan Victor Imanuel Blegur yang sebelumnya Kabagops Densus 88 menjadi Kasatgaswil Densus 88 AT Polri.

Kombes (Pol) Rommy Zakarias yang sebelumnya Kasatgaswil Bali Densus 88 dirotasi menjadi Kasatgaswil Lampung Densus 88 AT Polri.

Posisi Kasatgaswil Bali Densus 88 kemudian disi oleh Kombes (Pol) I Ketut Widhiarto yang sebelumnya menjabat Kasatgaswil Lampung Densus 88 AT Polri.

Selain itu, sejumlah Kasatgaswil Densus 88 AT Polri dari wilayah seperti Aceh, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Maluku, Banten, Maluku Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan, Nusa Tenggara Barat, Papua, Kalimantan Selatan, Jawa Tengah, Jawa Timur, Riau, hingga Sumatera Barat juga mendapat rotasi.

https://nasional.kompas.com/read/2021/12/23/10575461/kapolri-naikkan-pangkat-sejumlah-perwira-densus-88-jadi-jenderal-bintang

Terkini Lainnya

Nurul Ghufron Gugat Dewas KPK ke PTUN Jakarta

Nurul Ghufron Gugat Dewas KPK ke PTUN Jakarta

Nasional
JK Puji Prabowo Mau Rangkul Banyak Pihak, tapi Ingatkan Harus Ada Oposisi

JK Puji Prabowo Mau Rangkul Banyak Pihak, tapi Ingatkan Harus Ada Oposisi

Nasional
Mantan Anak Buah SYL Mengaku Dipecat Lantaran Tolak Bayar Kartu Kredit Pakai Dana Kementan

Mantan Anak Buah SYL Mengaku Dipecat Lantaran Tolak Bayar Kartu Kredit Pakai Dana Kementan

Nasional
Beri Selamat ke Prabowo-Gibran, JK: Kita Terima Kenyataan yang Ada

Beri Selamat ke Prabowo-Gibran, JK: Kita Terima Kenyataan yang Ada

Nasional
DPR Bakal Kaji Ulang Desain Pemilu Serentak karena Dianggap Tak Efisien

DPR Bakal Kaji Ulang Desain Pemilu Serentak karena Dianggap Tak Efisien

Nasional
Komisi II Sebut 'Presidential Threshold' Jadi Target Rencana Revisi UU Pemilu

Komisi II Sebut "Presidential Threshold" Jadi Target Rencana Revisi UU Pemilu

Nasional
Prabowo Nyanyi 'Pertemuan' di Depan Titiek Soeharto: Sudah Presiden Terpilih, Harus Tepuk Tangan walau Suara Jelek

Prabowo Nyanyi "Pertemuan" di Depan Titiek Soeharto: Sudah Presiden Terpilih, Harus Tepuk Tangan walau Suara Jelek

Nasional
Fraksi Golkar Bakal Dalami Usulan Hakim MK soal RUU Pemilu dan Pembentukan UU Lembaga Kepresidenan

Fraksi Golkar Bakal Dalami Usulan Hakim MK soal RUU Pemilu dan Pembentukan UU Lembaga Kepresidenan

Nasional
Politikus Senior PDI-P Tumbu Saraswati Meninggal Dunia, Penghormatan Terakhir di Sekolah Partai

Politikus Senior PDI-P Tumbu Saraswati Meninggal Dunia, Penghormatan Terakhir di Sekolah Partai

Nasional
Bubar Jalan dan Merapat ke Prabowo, Koalisi Perubahan Dinilai Hanya Jual Gimik Narasi Kritis

Bubar Jalan dan Merapat ke Prabowo, Koalisi Perubahan Dinilai Hanya Jual Gimik Narasi Kritis

Nasional
Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran, PPP: Tak Ada Lagi Koalisi 01 dan 03

Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran, PPP: Tak Ada Lagi Koalisi 01 dan 03

Nasional
CSIS: Pemilu 2024 Hasilkan Anggota DPR Muda Paling Minim Sepanjang Sejarah sejak 1999

CSIS: Pemilu 2024 Hasilkan Anggota DPR Muda Paling Minim Sepanjang Sejarah sejak 1999

Nasional
PPATK Koordinasi ke Kejagung Terkait Aliran Dana Harvey Moeis di Kasus Korupsi Timah

PPATK Koordinasi ke Kejagung Terkait Aliran Dana Harvey Moeis di Kasus Korupsi Timah

Nasional
Prabowo-Titiek Soeharto Hadiri Acara Ulang Tahun Istri Wismoyo Arismunandar, Ada Wiranto-Hendropriyono

Prabowo-Titiek Soeharto Hadiri Acara Ulang Tahun Istri Wismoyo Arismunandar, Ada Wiranto-Hendropriyono

Nasional
Banyak Catatan, DPR Dorong Revisi UU Pemilu Awal Periode 2024-2029

Banyak Catatan, DPR Dorong Revisi UU Pemilu Awal Periode 2024-2029

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke