Salin Artikel

Kecelakan LRT dan Transjakarta, Ketua DPR: Keamanan dan Keselamatan Transportasi adalah Hak

Ia menyatakan, investigasi menyeluruh harus dilakukan untuk mengetahui penyebab kecelakaan dan menjaga kepercayaan masyarakat untuk menggunakan transportasi publik.

"Keamanan dan keselamatan bertransportasi publik adalah hak masyarakat," kata Puan dalam siaran pers, Selasa (26/10/2021).

"Oleh karenanya, masyarakat harus megetahui penyebab kecelakaan, dan sebaliknya regulator maupun operator harus bisa memulihkan dan menjaga kepercayaan masyarakat terhadap transportasi publik," ujar dia.

Secara khusus Puan menyebutkan, LRT Jabodebek harus mejaga kepercayaan publik karena LRT Jabodebek merupaian moda transportasi yang baru.

Terlebih, pembangunan dan pengoperasian LRT Jabodebek dilakukan oleh BUMN.

Ia mengatakan, kepercayaan masyarakat terhadap LRT Jabodetabek penting dijaga karena moda transportasi itu akan diandalkan untuk mengurangi beban kemacetan Jakarta.

"Antusiasme dan kepercayaan masyarakat terhadap LRT Jabodetabek jangan sampai layu sebelum berkembang hanya karena satu kecelakaan saat uji coba,” kata politikus PDI-P itu.

Ia pun menegaskan, peningkatan keselamatan dan keamanan pengguna transportasi publik adalah satu-satunya cara untuk memulihkan kepercayaan masyarakat.

"Targetnya harus zero accident. Apalagi LRT mempunyai jalur sendiri dan digembar-gemborkan meggunakan sistem dan teknologi canggih," kata Puan.

Selain itu, menurut Puan, LRT Jabodebatek harus bisa menjadi kebanggaan bangsa karena merupakan hasil karya anak bangsa melalui kerja sama empat BUMN.

"Pemerintah dan operator LRT harus mengubah rasa khawatir dan cemas masyarakat menjadi rasa bangga bertransportasi dengan karya anak bangsa," kata Puan.


Diberitakan, dua rangkaian kereta atau trainset LRT Jabodebek mengalami tabrakan di kawasan Cibubur, Jakarta Timur pada Senin siang. Kecelakaan itu menyebabkan seorang masinis mengalami luka ringan.

Direktur Utama PT INKA, Budi Noviantoro menjelaskan, kecelakaan terjadi antara trainset (rangkaian kereta) LRT nomor 20 dan trainset nomor 29 di antara Stasiun Ciracas dan Stasiun Harja Mukti atau sekitar Cibubur.

Saat itu, Budi mengatakan, tengah dilakukan uji coba, kemudian trainset 29 hendak berpindah jalur dan diduga bergerak terlalu cepat sehingga bertabrakan.

"Pada saat trainset 29 dari Ciracas itu mau bergabung ke arah Harja Mukti terjadi benturan," ujarnya.

Sementara, dua bus Transjakarta bertabrakan di Halte Cawang-Ciliwung, Jakarta Timur, pada Senin pagi.

Kecelekaan itu menyebabkan 2 orang meninggal dunia dan 37 orang luka-luka.

https://nasional.kompas.com/read/2021/10/26/14312171/kecelakan-lrt-dan-transjakarta-ketua-dpr-keamanan-dan-keselamatan

Terkini Lainnya

Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Nasional
Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Nasional
Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Nasional
Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Nasional
Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited  Capai Rp 17,43 Miliar

Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited Capai Rp 17,43 Miliar

Nasional
KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

Nasional
Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Nasional
Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Nasional
Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Nasional
Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Nasional
KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

Nasional
Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Nasional
Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Nasional
Minta MK Urai Persoalan pada Pilpres 2024, Sukidi: Seperti Disuarakan Megawati

Minta MK Urai Persoalan pada Pilpres 2024, Sukidi: Seperti Disuarakan Megawati

Nasional
PPATK Bakal Tindaklanjuti Informasi Jokowi soal Indikasi Pencucian Uang lewat Aset Kripto Rp 139 Triliun

PPATK Bakal Tindaklanjuti Informasi Jokowi soal Indikasi Pencucian Uang lewat Aset Kripto Rp 139 Triliun

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke