Salin Artikel

Iriana Jokowi Berulang Tahun, Ganjar Pranowo Sampaikan Ucapan dengan Cerita Unik

JAKARTA, KOMPAS.com - Ibu Negara Iriana Joko Widodo genap berusia 58 tahun pada hari ini, Jumat (1/10/2021). Para kolega serta pejabat negara pun memberikan ucapan selamat dan doa.

Salah satu ucapan diberikan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang mengungkapkan cerita unik tentang Iriana.

Ganjar mengunggah video ucapan selamat ulang tahun yang disampaikannya bersama sejumlah warga Papua melalui akun Instagramnya @ganjar_pranowo.

Dalam unggahannya itu Ganjar menyebutkan cerita di balik nama Iriana.

"Selamat ulang tahun ya Ibu Iriana yang ke-58 tahun, dapat salam dari saudara-saudara kita di Papua, kata beliau-beliau ini, nama Ibu ada hubungannya dengan Papua. Saya baru tahu malah...hehehehehe sehat selalu Bu," tulis Ganjar di akun Instagramnya.

Ganjar menuturkan, nama Iriana ada hubungannya dengan nama 'Irian' yang sebelumnya menjadi nama resmi Papua.

Menurut penuturan warga, ayah Iriana ternyata pernah bekerja di provinsi tersebut saat masih bernama resmi Irian Jaya. Hal itu dibenarkan oleh sejumlah warga yang turut bersama Ganjar.

Ucapan lainnya datang dari Juru Bicara Presiden, Fadjroel Rachman, yang juga diunggah di akun Instagramnya, @fadjroelrachman.

"Selamat ulang tahun Ibu Negara Iriana, istri tercinta Presiden @jokowi. Kami selalu mendoakan ibu negara panjang umur, selalu sehat dan bahagia bersama keluarga," tulis Fadjroel.

Anggota Dewan Pertimbangan Presiden, Putri Kuswisnuwardhani, juga menyampaikan ucapan melalui akun instragamnya @putri_k_wardani209

"Happy 58th Birthday First Lady (Ibu Negara) Iriana Joko Widodo! GBU," katanya.

Hal yang sama juga dilakukan istri Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Yanti Airlangga.

"Selamat ulang tahun Ibu Negaraku, Ibu Iriana Jokowi tercinta. Senantiasa sehat serta dalam lindungan Allah SWT. Amiin YRA," tulisnya dalam akun Instagram @yanti.airlangga.

Sementara itu, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka genap berusia 34 tahun pada hari ini. Putra sulung Presiden Jokowi lahir pada 1 Oktober 1987 di Solo, Jawa Tengah.

Diberitakan Kompas.com, Gibran mengatakan tidak ada perayaan secara khusus di hari kelahirannya tersebut. Keluarga juga tidak menggelar acara perayaan.

Saat disinggung apakah mendapat ucapan selamat ulang tahun dari putra pertamanya Jan Ethes Srinarendra, Gibran mengatakan, perayaan ulang tahun tidak terlalu penting.

"Ulang tahun tidak penting," kata Gibran, saat ditemui usai mengikuti Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila secara daring di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Jumat.

Lebih jauh, Gibran berharap, di hari ulang tahunnya yang ke-34 tersebut semua warga Solo sehat semua.

"Semoga warga Kota Solo sehat semua," ucap suami Selvi Ananda itu.

https://nasional.kompas.com/read/2021/10/01/22260751/iriana-jokowi-berulang-tahun-ganjar-pranowo-sampaikan-ucapan-dengan-cerita

Terkini Lainnya

Dirut Jasa Raharja: Efektivitas Keselamatan dan Penanganan Kecelakaan Mudik 2024 Meningkat, Jumlah Santunan Laka Lantas Menurun

Dirut Jasa Raharja: Efektivitas Keselamatan dan Penanganan Kecelakaan Mudik 2024 Meningkat, Jumlah Santunan Laka Lantas Menurun

Nasional
Hasto Minta Yusril Konsisten karena Pernah Sebut Putusan MK Soal Syarat Usia Cawapres Picu Kontroversi

Hasto Minta Yusril Konsisten karena Pernah Sebut Putusan MK Soal Syarat Usia Cawapres Picu Kontroversi

Nasional
Suami Zaskia Gotik Dicecar soal Penerimaan Dana Rp 500 Juta dalam Sidang Kasus Gereja Kingmi Mile 32

Suami Zaskia Gotik Dicecar soal Penerimaan Dana Rp 500 Juta dalam Sidang Kasus Gereja Kingmi Mile 32

Nasional
Tambah Syarat Calon Kepala Daerah yang Ingin Diusung, PDI-P: Tidak Boleh Bohong

Tambah Syarat Calon Kepala Daerah yang Ingin Diusung, PDI-P: Tidak Boleh Bohong

Nasional
Terima Kunjungan Menlu Wang Yi, Prabowo Bahas Kerja Sama Pendidikan dan Latihan Militer RI-China

Terima Kunjungan Menlu Wang Yi, Prabowo Bahas Kerja Sama Pendidikan dan Latihan Militer RI-China

Nasional
Banyak Pihak jadi Amicus Curiae MK, Pakar Sebut karena Masyarakat Alami Ketidakadilan

Banyak Pihak jadi Amicus Curiae MK, Pakar Sebut karena Masyarakat Alami Ketidakadilan

Nasional
Alasan Hasto soal Jokowi Datang ke Anak Ranting PDI-P Dulu sebelum Bertemu Megawati

Alasan Hasto soal Jokowi Datang ke Anak Ranting PDI-P Dulu sebelum Bertemu Megawati

Nasional
Pendukung Prabowo-Gibran Bakal Gelar Aksi di Depan MK, Hasto: Percayakan Hakim, Jangan Ditekan-tekan

Pendukung Prabowo-Gibran Bakal Gelar Aksi di Depan MK, Hasto: Percayakan Hakim, Jangan Ditekan-tekan

Nasional
Pemerintah Akan Bentuk Satgas untuk Atasi Pornografi Anak 'Online'

Pemerintah Akan Bentuk Satgas untuk Atasi Pornografi Anak "Online"

Nasional
Ketum Projo Nilai 'Amicus Curiae' Tak Akan Pengaruhi Putusan Sengketa Pilpres di MK

Ketum Projo Nilai "Amicus Curiae" Tak Akan Pengaruhi Putusan Sengketa Pilpres di MK

Nasional
Pakar Hukum Tata Negara Sebut Amicus Curiae Bukan Alat Bukti, tapi Bisa jadi Pertimbangan Hakim

Pakar Hukum Tata Negara Sebut Amicus Curiae Bukan Alat Bukti, tapi Bisa jadi Pertimbangan Hakim

Nasional
Operasi Penyelundupan Sabu Malaysia-Aceh, Tersangka Terima Upah Rp 10 Juta per Kilogram

Operasi Penyelundupan Sabu Malaysia-Aceh, Tersangka Terima Upah Rp 10 Juta per Kilogram

Nasional
Ramai Unjuk Rasa jelang Putusan MK, Menko Polhukam: Hak Demokrasi

Ramai Unjuk Rasa jelang Putusan MK, Menko Polhukam: Hak Demokrasi

Nasional
Dampingi Jokowi Temui Tony Blair, Menpan-RB: Transformasi Digital RI Diapresiasi Global

Dampingi Jokowi Temui Tony Blair, Menpan-RB: Transformasi Digital RI Diapresiasi Global

Nasional
Sekjen Gerindra Ungkap Syarat Jadi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Sekjen Gerindra Ungkap Syarat Jadi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke