Salin Artikel

Jokowi Beri Selamat Peraih Medali Perunggu Paralimpiade Tokyo, Saptoyogo Purnomo

Ucapan itu disampaikan Jokowi melalui unggahan di akun Instagram resminya, @jokowi pada Jumat (27/8/2021).

"Indonesia menambah satu medali dari Paralimpiade Tokyo 2020, Jumat sore ini. Saptoyogo Purnomo, atlet yang berlaga di nomor 100 meter T37 putra, berhasil meraih medali perunggu dengan catatan waktu 11,31 detik," ujar Jokowi.

"Selamat kepada Saptoyogo Purnomo," tambah Kepala Negara.

Dikutip dari pemberitaan Kompas TV, Saptoyogo Purnomo sukses mencatatkan sejarah dengan meraih medali perunggu di cabang para-atletik 100 meter T37 putra Paralimpiade Tokyo 2020, Jumat.

Bertanding di Stadion Olympic Tokyo, Sapto Yogo Purnomo mencapai garis finis di urutan ketiga dengan catatan waktu 11,31 detik.

Saptoyogo Purnomo hanya kalah cepat dari para-sprinter asal Amerika Serikat Nick Mayhugh (10,95 detik) dan Andrei Vdovin asal Rusia (11,18 detik) yang meraih medali emas dan perak.

Saptoyogo menjadi atlet pertama Indonesia yang berhasil membawa pulang medali dari cabang para-atletik sepanjang sejarah keikutsertaan di Paralimpiade.

Sebelum menorehkan prestasi di Paralimpiade Tokyo 2020, dia juga mencatatkan prestasi manis saat ia meraih medali emas di Asian Para Games 2018 Jakarta.

Tak hanya itu, catatan waktu 11,31 detik miliknya kali ini juga memecahkan rekor tercepat di kancah Asia.

Raihan medali yang diperoleh Saptoyogo ini menjadi yang kedua bagi kontingen Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020.

Sebelumnya, Ni Nengah Widiasih sukses merebut perak di cabang olahraga powerlifting 41kg putri.

https://nasional.kompas.com/read/2021/08/27/20314991/jokowi-beri-selamat-peraih-medali-perunggu-paralimpiade-tokyo-saptoyogo

Terkini Lainnya

Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Nasional
Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina

Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina

Nasional
Wapres Sebut Target Penurunan 'Stunting' Akan Dievaluasi

Wapres Sebut Target Penurunan "Stunting" Akan Dievaluasi

Nasional
Persilakan Golkar Tampung Jokowi dan Gibran, PDI-P: Kami Bukan Partai Elektoral

Persilakan Golkar Tampung Jokowi dan Gibran, PDI-P: Kami Bukan Partai Elektoral

Nasional
Dana Pensiun Bukit Asam Targetkan 4 Langkah Penyehatan dan Penguatan pada 2024

Dana Pensiun Bukit Asam Targetkan 4 Langkah Penyehatan dan Penguatan pada 2024

Nasional
Di Depan Wiranto-Hendropriyono, Prabowo Minta Maaf Pernah Nakal: Bikin Repot Senior...

Di Depan Wiranto-Hendropriyono, Prabowo Minta Maaf Pernah Nakal: Bikin Repot Senior...

Nasional
Albertina Dilaporkan Wakil Ketua KPK, Ketua Dewas: Apa yang Salah? Ada Surat Tugas

Albertina Dilaporkan Wakil Ketua KPK, Ketua Dewas: Apa yang Salah? Ada Surat Tugas

Nasional
Polri Terbitkan Red Notice 2 Buron TPPO Bermodus Magang ke Jerman

Polri Terbitkan Red Notice 2 Buron TPPO Bermodus Magang ke Jerman

Nasional
Surya Paloh Bakal Temui Prabowo di Kertanegara, Nasdem: Menguatkan Sinyal Komunikasi

Surya Paloh Bakal Temui Prabowo di Kertanegara, Nasdem: Menguatkan Sinyal Komunikasi

Nasional
Temui Mensesneg Pratikno, Menpan-RB Anas Bahas Progres Skenario Pemindahan ASN ke IKN

Temui Mensesneg Pratikno, Menpan-RB Anas Bahas Progres Skenario Pemindahan ASN ke IKN

Nasional
Jokowi Teken Perpres, Wajibkan Pemda Bentuk Unit Perlindungan Perempuan dan Anak

Jokowi Teken Perpres, Wajibkan Pemda Bentuk Unit Perlindungan Perempuan dan Anak

Nasional
Politikus PPP Sebut Ada Kemungkinan Parpolnya Gabung Koalisi Prabowo-Gibran

Politikus PPP Sebut Ada Kemungkinan Parpolnya Gabung Koalisi Prabowo-Gibran

Nasional
Ini Status Perkawinan Prabowo dan Titiek Soeharto

Ini Status Perkawinan Prabowo dan Titiek Soeharto

Nasional
Bersikukuh Rampas Aset Rafael Alun, Jaksa KPK Ajukan Kasasi ke Mahkamah Agung

Bersikukuh Rampas Aset Rafael Alun, Jaksa KPK Ajukan Kasasi ke Mahkamah Agung

Nasional
Pengamat Sebut Kemungkinan Prabowo Gandeng PDI-P Masih Terbuka, Ganjalannya Hanya Jokowi

Pengamat Sebut Kemungkinan Prabowo Gandeng PDI-P Masih Terbuka, Ganjalannya Hanya Jokowi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke