Salin Artikel

Jokowi: Keterisian RS Covid-19 Nasional 29 Persen, Wisma Atlet 12 Persen

Hal ini sejalan dengan melandainya angka penularan virus corona beberapa waktu terakhir.

"Alhamdulillah BOR kita pada hari ini BOR nasional sudah turun menjadi 29 persen, ini patut kita syukuri," kata Jokowi dalam acara Sarasehan 100 Ekonom yang ditayangkan YouTube Indef, Kamis (26/8/2021).

Jokowi mengatakan, angka keterisian tempat tidur di RS cenderung fluktuatif mengikuti perkembangan kasus Covid-19.

Pada akhir Desember 2020 BOR berada di angka 68 persen. Persentase tersebut turun menjadi 29 persen pada pertengahan Mei.

Kemudian, akibat lonjakan kasus yang disebabkan virus corona varian Delta, BOR kembali melompat pada pertengahan Juli di angka 80 persen.

"Dan beberapa rumah sakit sudah mencapai 100 persen," ucap Jokowi.

Dalam memantau perkembangan keterisian tempat tidur, kata Jokowi, dirinya menggunakan BOR Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet sebagai patokan.

Pada September 2020 BOR di Wisma Atlet pernah mencapai 92 persen. Angka itu perlahan turun hingga pertengahan Mei 2021 berada di angka 15 persen.

Namun, akibat lonjakan Covid-19, persentase BOR Wisma atlet melonjak tinggi pada akhir Juni 2021 hingga mencapai 91 persen.

"Diteruskan dua minggu kalau kenaikannya tetap sudah pasti Wisma Atlet akan kolaps," kata Jokowi.

"Ini juga Alhamdulillah tadi pagi saya cek sudah berada di angka 12 persen BOR-nya," tuturnya.

Meski BOR dan kasus Covid-19 sudah menunjukkan penurunan, Jokowi meminta seluruh pihak tetap waspada. Sebab, kata dia, penyebaran virus corona tak bisa diprediksi.

"Barang ini sulit diduga, barang ini sulit diprediksi dan penuh dengan ketidakpastian yang namanya Covid-19, apalagi namanya varian Delta," kata dia.

https://nasional.kompas.com/read/2021/08/26/11573251/jokowi-keterisian-rs-covid-19-nasional-29-persen-wisma-atlet-12-persen

Terkini Lainnya

Muhaimin Sebut Kader PKB Mulai Pendekatan ke Sejumlah Tokoh untuk Pilkada 2024

Muhaimin Sebut Kader PKB Mulai Pendekatan ke Sejumlah Tokoh untuk Pilkada 2024

Nasional
Soal Pilkada Sumut, Muhaimin Bilang Belum Ada yang Mendaftar ke PKB

Soal Pilkada Sumut, Muhaimin Bilang Belum Ada yang Mendaftar ke PKB

Nasional
PKB Belum Tentukan Kandidat untuk Pilkada DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Jawa Timur

PKB Belum Tentukan Kandidat untuk Pilkada DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Jawa Timur

Nasional
Dirut Jasa Raharja Hadiri Penutupan Posko Angkutan Mudik Lebaran Terpadu oleh Menhub 

Dirut Jasa Raharja Hadiri Penutupan Posko Angkutan Mudik Lebaran Terpadu oleh Menhub 

Nasional
Sambangi Kediaman Muhaimin Menjelang Putusan MK, Anies: Ini Tradisi Lebaran...

Sambangi Kediaman Muhaimin Menjelang Putusan MK, Anies: Ini Tradisi Lebaran...

Nasional
Muhaimin Belum Punya Rencana Bertemu Prabowo Setelah Putusan MK

Muhaimin Belum Punya Rencana Bertemu Prabowo Setelah Putusan MK

Nasional
Muhaimin Bilang Anies Belum Punya Niat Kembali Berkontestasi di Pilkada 2024

Muhaimin Bilang Anies Belum Punya Niat Kembali Berkontestasi di Pilkada 2024

Nasional
PKB Buka Pendaftaran untuk Pilkada 2024, Selain Kader Juga Bisa Daftar

PKB Buka Pendaftaran untuk Pilkada 2024, Selain Kader Juga Bisa Daftar

Nasional
Menjelang Putusan Sengketa Pilpres di MK, Kubu Ganjar-Mahfud Harap Tak Berakhir Antiklimaks

Menjelang Putusan Sengketa Pilpres di MK, Kubu Ganjar-Mahfud Harap Tak Berakhir Antiklimaks

Nasional
Optimistis MK Diskualifikasi Gibran, Kubu Anies: Tak Ada Alasan untuk Tidak Pemungutan Suara Ulang

Optimistis MK Diskualifikasi Gibran, Kubu Anies: Tak Ada Alasan untuk Tidak Pemungutan Suara Ulang

Nasional
MK Diperkirakan Tak Akan Diskualifikasi Prabowo-Gibran

MK Diperkirakan Tak Akan Diskualifikasi Prabowo-Gibran

Nasional
Jadwal Terbaru Pelaksanaan UTBK-SNBT 2024

Jadwal Terbaru Pelaksanaan UTBK-SNBT 2024

Nasional
Dana Zizwaf Selama Ramadhan 2024 Meningkat, Dompet Dhuafa: Kedermawanan Masyarakat Meningkat

Dana Zizwaf Selama Ramadhan 2024 Meningkat, Dompet Dhuafa: Kedermawanan Masyarakat Meningkat

Nasional
MK Diprediksi Bikin Kejutan, Perintahkan Pemungutan Suara Ulang di Sejumlah Daerah

MK Diprediksi Bikin Kejutan, Perintahkan Pemungutan Suara Ulang di Sejumlah Daerah

Nasional
Menakar Nasib Ketua KPU Usai Diadukan Lagi ke DKPP Terkait Dugaan Asusila

Menakar Nasib Ketua KPU Usai Diadukan Lagi ke DKPP Terkait Dugaan Asusila

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke