Salin Artikel

Menkes Sebut Indonesia Akan Dapat 80 Juta Dosis Vaksin Covid-19 Bulan September

JAKARTA, KOMPAS.com – Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menyampaikan, Indonesia akan mendapat lebih banyak vaksin Covid-19 pada bulan September mendatang.

Ada sekitar 80.717.720 dosis vaksin Covid-19 yang masuk ke Tanah Air dari berbagai merek.

“Di bulan September pun kita akan dapat lebih banyak sekitar 80,7 (juta),” kata Budi dalam Youtube Kementerian Kesehatan RI, Selasa (24/8/2021).

Secara rinci, ia mengungkapkan, vaksin yang tiba yaitu 23.328.000 vaksin Sinovac produksi BioVac, dan 25.000.000 vaksin Sinovac produksi CoronaVac.

Selanjutnya, sekitar 5.383.400 vaksin AstraZeneca dan 7.139.340 vaksin Pfizer setiap minggunya akan diterima Indonesia.

Kemudian, ada sekitar 19.366.980 vaksin berbagai merek dari kerja sama multilateral dengan fasilitas Covax/Gavi dan sekitar 500.000 vaksin hasil kerja sama bilateral juga akan tiba ke Tanah Air.

“Jadi bulan September ini kita akan mendapat vaksin lebih banyak,” ujar Budi.

Sementara itu, sepanjang Agustus 2021, Indonesia mendapatkan sekitar 67.609.240 vaksin Covid-19.

Pada pekan pertama Indonesia menerima 12.054.200 dosis vaksin Covid-19. Sementara, ada 9.560.000 dosis yang diterima pada pekan kedua Agustus.

Selanjutnya pada pekan ketiga ada 12.578.280 dosis yang diterima. Serta 19.550.900 dosis vaksin yang diterima pada pekan keempat.

Adapun pada pekan kelima direncanakan Indonesia mendapat 13.865.860 dosis vaksin.

Oleh karena itu, Budi meminta masyarakat dan pemerintahan daerah, tidak khawatir kekurangan vaksin Covid-19.

Secara khusus, ia mendorong pemerintah daerah segera mendistribusikan vaksin yang tiba di daerahnya ke masyarakat.

“Kita pasti akan kirimkan cukup banyak ke daerah-daerah minggu ini dan minggu depan,” kata dia.

https://nasional.kompas.com/read/2021/08/24/12592881/menkes-sebut-indonesia-akan-dapat-80-juta-dosis-vaksin-covid-19-bulan

Terkini Lainnya

AHY Wanti-wanti Pembentukan Koalisi Jangan Hanya Besar Namun Keropos

AHY Wanti-wanti Pembentukan Koalisi Jangan Hanya Besar Namun Keropos

Nasional
Prabowo Presiden Terpilih, AHY: Kami Imbau Semua Terima Hasil, Semangat Rekonsiliasi

Prabowo Presiden Terpilih, AHY: Kami Imbau Semua Terima Hasil, Semangat Rekonsiliasi

Nasional
Prabowo: Jangan Jadi Pemimpin kalau Tak Kuat Diserang, Duduk di Rumah Nonton TV Saja

Prabowo: Jangan Jadi Pemimpin kalau Tak Kuat Diserang, Duduk di Rumah Nonton TV Saja

Nasional
Dewas Akan Sidangkan Dugaan Pelanggaran Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron 2 Mei

Dewas Akan Sidangkan Dugaan Pelanggaran Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron 2 Mei

Nasional
Prabowo-Gibran Tiba di Istana untuk Bertemu Jokowi

Prabowo-Gibran Tiba di Istana untuk Bertemu Jokowi

Nasional
AHY Sebut Lahan 2.086 Hektare di IKN Belum 'Clear', Masih Dihuni Warga

AHY Sebut Lahan 2.086 Hektare di IKN Belum "Clear", Masih Dihuni Warga

Nasional
Tak Persoalkan PKB Ingin Kerja Sama dengan Prabowo, PKS: Kita Enggak Jauh-jauh

Tak Persoalkan PKB Ingin Kerja Sama dengan Prabowo, PKS: Kita Enggak Jauh-jauh

Nasional
Bapanas Prediksi Harga Bawang Merah Normal 30-40 Hari ke Depan

Bapanas Prediksi Harga Bawang Merah Normal 30-40 Hari ke Depan

Nasional
PKS Jajaki Komunikasi dengan Prabowo

PKS Jajaki Komunikasi dengan Prabowo

Nasional
Dewas Harap Wakil Ketua KPK Laporkan Albertina Ho Bukan karena Sedang Tersangkut Kasus Etik

Dewas Harap Wakil Ketua KPK Laporkan Albertina Ho Bukan karena Sedang Tersangkut Kasus Etik

Nasional
Wapres Ma'ruf Amin Tak Titip Program Tertentu untuk Dilanjutkan Gibran

Wapres Ma'ruf Amin Tak Titip Program Tertentu untuk Dilanjutkan Gibran

Nasional
Gibran Minta Petuah Saat Sowan ke Wapres Ma'fuf Amin

Gibran Minta Petuah Saat Sowan ke Wapres Ma'fuf Amin

Nasional
Tantang PDI-P Tarik Semua Menteri Usai Sebut Jokowi Bukan Kader Lagi, TKN: Daripada Capek-capek PTUN

Tantang PDI-P Tarik Semua Menteri Usai Sebut Jokowi Bukan Kader Lagi, TKN: Daripada Capek-capek PTUN

Nasional
Relaksasi HET Beras Premium Diperpanjang hingga 31 Mei 2024

Relaksasi HET Beras Premium Diperpanjang hingga 31 Mei 2024

Nasional
Gibran Disebut Masih Fokus di Solo, Undang Wapres Ma'ruf Resmikan Destinasi Wisata

Gibran Disebut Masih Fokus di Solo, Undang Wapres Ma'ruf Resmikan Destinasi Wisata

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke