Salin Artikel

Pemerintah Akan Bentuk Sekretariat Bersama Bangun Solidaritas Penanggulangan Covid-19

Menko PMK Muhadjir Effendy mengatakan, sekretariat bersama ini untuk menguatkan kembali upaya yang sudah dilakukan komponen masyarakat dalam menangani Covid-19.

"Agar kegiatan-kegiatan yang melibatkan elemen-elemen masyarakat dan komponen kekuatan-kekuatan yang ada di masyarakat bisa dimobilisasikan lebih intens untuk mempercepat penanganan wabah Covid-19 ini," ujar Muhadjir usai menggelar rapat koordinasi mengenai pembentukan sekretriat bersama, Kamis (19/8/2021).

Dalam pelaksanannya, Muhadjir mengatakan, sekretariat bersama ini akan melibatkan semua kepala daerah, dinas sosial, dan dinas kesehatan.

Nantinya, mereka bekerja bersama dengan elemen masyarakat untuk terus menggelorakan protokol kesehatan, seperti menggunakan masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.

Hal itu sebagaimana arahan Presiden Joko Widodo. Selain itu, anggota sekretariat bersama akan intens melakukan testing, tracing, dan treatment.

Kemudian, menggelar vaksinasi, memenuhi ketersediaan obat, oksigen, dan fasilitas rumah.

"Semuanya harus berjalan secara baik dan itu tidak mungkin dilakukan sendiri oleh pemerintah tanpa dukungan dari elemen-elemen yang lain, komponen masyarakat terutama," kata Muhadjir.

Selain itu, sekretariat bersama ini tetap menerapkan prinsip pentahelix.

Dalam prinsip ini, pemerintah merupakan salah satu dari lima komponen yang ada.

"Mulai dari sektor swasta, para pelaku usaha, kemudian perguruan tinggi akademisi, kemudian civil society dan masyarakat madani, dan yang terakhir adalah media massa," ucap dia.

https://nasional.kompas.com/read/2021/08/19/17313801/pemerintah-akan-bentuk-sekretariat-bersama-bangun-solidaritas-penanggulangan

Terkini Lainnya

RI Segera Kuasai 61 Persen Saham Freeport, Jokowi: 80 Persen Pendapatan Akan Masuk ke Negara

RI Segera Kuasai 61 Persen Saham Freeport, Jokowi: 80 Persen Pendapatan Akan Masuk ke Negara

Nasional
Penyidikan Selesai, Nilai Gratifikasi dan TPPU Hakim Agung Gazalba Saleh Capai Rp 9 M

Penyidikan Selesai, Nilai Gratifikasi dan TPPU Hakim Agung Gazalba Saleh Capai Rp 9 M

Nasional
Kenaikan Pemudik Diprediksi Capai 56 Persen Tahun Ini, Jokowi Imbau Masyarakat Mudik Lebih Awal

Kenaikan Pemudik Diprediksi Capai 56 Persen Tahun Ini, Jokowi Imbau Masyarakat Mudik Lebih Awal

Nasional
Jokowi: Mudik Tahun ini Kenaikannya 56 Persen, Total Pemudik 190 Juta

Jokowi: Mudik Tahun ini Kenaikannya 56 Persen, Total Pemudik 190 Juta

Nasional
Jawaban Puan Ditanya soal Wacana Pertemuan Prabowo-Megawati Usai Pilpres 2024

Jawaban Puan Ditanya soal Wacana Pertemuan Prabowo-Megawati Usai Pilpres 2024

Nasional
Yusril Kutip Ucapan Mahfud soal Gugatan ke MK Bukan Cari Menang, Sebut Bertolak Belakang

Yusril Kutip Ucapan Mahfud soal Gugatan ke MK Bukan Cari Menang, Sebut Bertolak Belakang

Nasional
Tunggu Langkah Prabowo, Golkar Tak Masalah PDI-P Merapat ke Koalisi Pemerintahan Selanjutnya

Tunggu Langkah Prabowo, Golkar Tak Masalah PDI-P Merapat ke Koalisi Pemerintahan Selanjutnya

Nasional
Yusril Kembali Klarifikasi Soal 'Mahkamah Kalkulator' yang Dikutip Mahfud MD

Yusril Kembali Klarifikasi Soal "Mahkamah Kalkulator" yang Dikutip Mahfud MD

Nasional
Setelah Lebaran, Ketua MA Proses Pengisian Wakil Ketua MA Non-Yudisial dan Sekretaris MA yang Kosong

Setelah Lebaran, Ketua MA Proses Pengisian Wakil Ketua MA Non-Yudisial dan Sekretaris MA yang Kosong

Nasional
Jokowi: Saya Tidak Mau Berkomentar yang Berkaitan dengan MK

Jokowi: Saya Tidak Mau Berkomentar yang Berkaitan dengan MK

Nasional
KPU dan Kubu Prabowo Kompak, Anggap Gugatan Anies dan Ganjar Langgar Aturan MK

KPU dan Kubu Prabowo Kompak, Anggap Gugatan Anies dan Ganjar Langgar Aturan MK

Nasional
Sekjen Golkar: Bayangkan kalau Kita Lagi Siapkan Pilkada, Malah Bicara Munas, Apa Enggak Pecah?

Sekjen Golkar: Bayangkan kalau Kita Lagi Siapkan Pilkada, Malah Bicara Munas, Apa Enggak Pecah?

Nasional
Singgung Pernyataan Puan soal Hak Angket Pemilu, Golkar: Yang Usulkan Ternyata Belum Berproses

Singgung Pernyataan Puan soal Hak Angket Pemilu, Golkar: Yang Usulkan Ternyata Belum Berproses

Nasional
UU DKJ Disahkan, Gubernur Jakarta Tetap Dipilih Langsung Rakyat

UU DKJ Disahkan, Gubernur Jakarta Tetap Dipilih Langsung Rakyat

Nasional
THN Ungkap Praktik Pembatalan Hasil Pemilu Terjadi di Berbagai Negara

THN Ungkap Praktik Pembatalan Hasil Pemilu Terjadi di Berbagai Negara

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke