Salin Artikel

Megawati Heran Tak Banyak yang Kisahkan Perjuangan Pahlawan Kemerdekaan

Salah satu pahlawan kemerdekaan yang tak banyak dikisahkan adalah perjuangan Wakil Presiden Pertama RI Mohammad Hatta.

Ia juga mengaku sedih karena, menurut dia, kini banyak orang hanya mengenang tokoh proklamator sebagai pahlawan kemerdekaan, tanpa menceritakan perjuangan kisah-kisah mereka.

"Banyak pahlawan kita, ke mana mereka saat ini? Kenapa tak diceritakan kisah mereka dengan baik?" kata Megawati dalam webinar Badan Kebudayaan Nasional Pusat PDI Perjuangan bertemakan "Bung Hatta Inspirasi Kemandirian Bangsa", Kamis (12/8/2021).

Atas dasar itu, PDI-P kemudian menggagas Badan Kebudayaan Nasional Pusat (BKNP) yang bertujuan mengangkat kembali kisah para pahlawan.

Ia mengatakan, didirikannya BKNP PDI-P adalah dalam rangka bertujuan mengisahkan kembali apa saja perjuangan dan mimpi para pendiri bangsa.

"Itulah alasannya kami membuat BKNP. Kami buat supaya bisa mengangkat hal ini," ujar Megawati.

"Lihat itu, PDI Perjuangan harus bisa berperan di bidang seni, budaya, sejarah, untuk kita ceritakan kembali yang namanya mimpi indah para pendiri bangsa zaman dulu," kata dia.

Ia pun menyinggung bahwa keadaan bangsa saat ini memang sudah berbeda, sudah tidak susah seperti zaman dulu.

Kendati demikian, ia mempertanyakan mengapa kemudian keadaan tersebut lantas seolah menghentikan cerita perjuangan pahlawan kemudian.

"Kenapa perjuangan itu tidak dijaga untuk bisa bermakna? Bahwa pahlawan itu kan punya anak keturunan. Saya bangga bapak ibu saya jadi pahlawan nasional. Keluarga pahlawan lain juga begitu?" ujar Megawati.

Lebih lanjut, Megawati bercerita bahwa antara keluarganya dan keluarga Bung Hatta sangat dekat.

Ia pun mengenang masa-masa kecilnya ketika kerap bersua dengan keluarga Bung Hatta. Dari situ, ia mengetahui kepribadian dari seorang Bung Hatta yaitu sangat disiplin dan formal.


Oleh karena itu, Megawati mengaku kerap cemas ketika diajak bertemu dengan Bung Hatta.

"Pak Hatta yang kami pahami, itu orangnya tak seperti ayah saya. Ayah saya (Soekarno, red) itu sangat dinamis, orangnya bisa spontan, humoris. Kalau ketemu Pak Hatta, langsung saya juga harus sangat bersikap baik. Artinya bahasa Indonesia beliau sangat runtut, beliau orang sangat disiplin. Saya khawatir kalau telat," ucap Megawati.

Presiden ke-5 RI itu juga masih mengingat bagaimana dahulu, Soekarno-Hatta dan para pendiri bangsa lainnya sangat suka berdiskusi soal berbagai isu kebangsaan di Istana Merdeka.

Saat kecil, Megawati kerap mendengarkan diskusi tersebut yang menurutnya berjalan sangat dinamis.

"Bapak-bapak pendiri republik ini kalau diskusi sangat dinamis. Kebanyakan dari mereka belum berbahasa indonesia dengan baik, yang ada malah kalau tidak bahasa Jawa justru bahasa Belanda. Bagi saya, tidak asing, karena bisa didengarkan, kalau ada yang mengucapkan pakai bahasa Belanda, maka mulai ngamuk mereka mereka ini," kenang dia.

Kendati menggunakan bahasa Belanda dalam setiap diskusi, menurut Megawati, para pendiri bangsa tetap tidak melupakan nasionalisme.

https://nasional.kompas.com/read/2021/08/12/18553551/megawati-heran-tak-banyak-yang-kisahkan-perjuangan-pahlawan-kemerdekaan

Terkini Lainnya

KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

Nasional
Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Nasional
Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Nasional
Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Nasional
Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Nasional
KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

Nasional
Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Nasional
Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Nasional
Minta MK Urai Persoalan pada Pilpres 2024, Sukidi: Seperti Disuarakan Megawati

Minta MK Urai Persoalan pada Pilpres 2024, Sukidi: Seperti Disuarakan Megawati

Nasional
PPATK Bakal Tindaklanjuti Informasi Jokowi soal Indikasi Pencucian Uang lewat Aset Kripto Rp 139 Triliun

PPATK Bakal Tindaklanjuti Informasi Jokowi soal Indikasi Pencucian Uang lewat Aset Kripto Rp 139 Triliun

Nasional
Latihan Operasi Laut Gabungan 2024, Koarmada I Siapkan KRI Halasan untuk Tembak Rudal Exocet

Latihan Operasi Laut Gabungan 2024, Koarmada I Siapkan KRI Halasan untuk Tembak Rudal Exocet

Nasional
Yusril: Tak Ada Bukti Kuat Kubu Prabowo-Gibran Curang di Pilpres 2024

Yusril: Tak Ada Bukti Kuat Kubu Prabowo-Gibran Curang di Pilpres 2024

Nasional
Hakim MK Diminta Selamatkan Konstitusi lewat Putusan Sengketa Pilpres 2024

Hakim MK Diminta Selamatkan Konstitusi lewat Putusan Sengketa Pilpres 2024

Nasional
MK Bakal Unggah Dokumen 'Amicus Curiae' agar Bisa Diakses Publik

MK Bakal Unggah Dokumen "Amicus Curiae" agar Bisa Diakses Publik

Nasional
PSI Punya 180 Anggota DPRD, Kaesang: Modal Baik untuk Pilkada

PSI Punya 180 Anggota DPRD, Kaesang: Modal Baik untuk Pilkada

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke