Hal itu disampaikan dalam unggahan di akun Twitter resminya yang terverifikasi, @sandiuno, Sabtu (3/7/2021).
"Innalillahi wainnailaihi ro’jiun. Kita kembali berduka. Indonesia baru saja kehilangan sosok putri terbaik bangsa, Ibu Rachmawati Soekarnoputri, putri dari Presiden pertama kita, Ir. Soekarno," kata Sandiaga.
Sebagaimana diketahui, Rachmawati Soekarnoputri meninggal dunia dalam usia 70 tahun pada Sabtu pagi.
Adik dari Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri tersebut dikenal sebagai politisi Partai Gerindra. Terakhir ia menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina.
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, putri Presiden pertama RI Soekarno itu meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, sekitar pukul 06.15 WIB.
Wakil Ketua DPR itu mengungkapkan, Rachmawati meninggal dunia akibat terpapar Covid-19 setelah dirawat di rumah sakit.
"Meninggal dunia karena Covid-19," ucap Dasco.
https://nasional.kompas.com/read/2021/07/03/10244161/ucapkan-dukacita-atas-meninggalnya-rachmawati-sandiaga-uno-terima-kasih
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan