Salin Artikel

UPDATE 12 Oktober: Kasus Covid-19 di Indonesia Kini 336.716 dan 12 Daerah Prioritas

Berdasarkan data pemerintah, ada 3.267 kasus baru Covid-19 dalam 24 jam terakhir sejak Minggu (11/10/2020).

Penambahan itu menyebabkan total ada  336.716 kasus Covid-19 di Indonesia, terhitung sejak kasus pertama diumumkan Presiden Joko Widodo pada 2 Maret 2020.

Berdasarkan data tersebut, kasus baru pasien konfirmasi positif Covid-19 tersebar di 29 provinsi.

Dari data yang sama lima provinsi terpantau tidak mengalami penambahan kasus baru, yakni Bangka Belitung, Kalimantan Barat, Papua, Sulawesi Barat, dan Nusa Tenggara Timur (NTT).

Selain itu juga tercatat lima provinsi dengan penambahan kasus baru tertinggi.

Penambahan tertinggi terjadi di DKI Jakarta sebanyak 1.211 kasus baru, Jawa Timur 296 kasus baru, Jawa Barat sebanyak 286 kasus baru, Jawa Tengah 239 kasus baru, dan Riau sebanyak 209 kasus baru.

Adapun sebanyak 3.267 kasus baru Covid-19 diketahui setelah pemerintah melakukan pemeriksaan 39.285 spesimen dalam sehari.

Dalam waktu yang sama, terdapat 33.018 orang yang diambil sampelnya untuk pemeriksaan spesimen.

Total, pemerintah sudah melakukan pemeriksaan 3.802.093 spesimen terhadap 2.338.550 orang.

Dengan catatan, satu orang bisa menjalani pemeriksaan spesimen lebih dari satu kali dengan metode polymerase chain reaction (PCR) dan tes cepat molekuler (TCM).

Sembuh dan meninggal

Selain itu, jumlah pasien sembuh dari Covid-19 di Indonesia kini berjumlah 258.519 orang.

Angka itu merupakan akumulasi setelah ada tambahan pasien sembuh sebanyak 3.492 orang.

Sementara itu, jumlah pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19 bertambah 91.

Dengan demikian, total pasien yang meninggal dunia menjadi 11.935 orang.

Sementara itu, ada sebanyak 154.532 orang yang berstatus suspek Covid-19.

Saat ini, kasus Covid-19 di Tanah Air sudah berdampak ke 500 kabupaten/kota dari 34 provinsi di Indonesia.

Adapun dari total jumlah kasus Covid-19, ada sebanyak 66.262 kasus aktif atau 19,7 persen dari yang terkonfirmasi positif. 

Kasus aktif adalah pasien yang dinyatakan positif Covid-19 dan sedang menjalani perawatan.

12 Daerah Prioritas

Sementara di Jakarta, Presiden Joko Widodo meminta jajarannya memprioritaskan penanganan Covid-19 di 12 kabupaten/kota yang memiliki kasus aktif lebih dari 1.000 orang, Senin.

Kasus aktif adalah jumlah pasien Covid-19 yang saat ini masih menjalani perawatan atau pun isolasi mandiri.

Angka kasus aktif didapatkan dari jumlah total kasus Covid-19 dikurangi jumlah pasien sembuh dan meninggal dunia.

Jokowi merinci 12 kabupaten/kota yang memiliki kasus aktif lebih dari 1.000.

Lima di antaranya ada di DKI Jakarta, yakni Jakarta Utara, Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur.

Sementara tujuh daerah lain yang memiliki kasus aktif di atas 1.000 yakni Kota Ambon, Kabupaten Bogor, Kota Depok, Kota bekasi, Kota Jayapura, Kota Padang, dan Kota Pekanbaru.

"Kasus aktif di 12 kabupaten/kota ini menyumbang 30 persen kasus aktif nasional," kata Kepala Negara.

https://nasional.kompas.com/read/2020/10/13/06522861/update-12-oktober-kasus-covid-19-di-indonesia-kini-336716-dan-12-daerah

Terkini Lainnya

Soal PDI-P Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran, Djarot Bilang Tidak Tahu

Soal PDI-P Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran, Djarot Bilang Tidak Tahu

Nasional
Rencana Revisi, DPR Ingin Sirekap dan Digitalisasi Pemilu Diatur UU

Rencana Revisi, DPR Ingin Sirekap dan Digitalisasi Pemilu Diatur UU

Nasional
BKKBN Minta Bocah 7 Tahun Sudah Tunangan Tak Dianggap Biasa

BKKBN Minta Bocah 7 Tahun Sudah Tunangan Tak Dianggap Biasa

Nasional
Terungkap di Sidang, Biaya Ultah Cucu SYL Di-“reimburse” ke Kementan

Terungkap di Sidang, Biaya Ultah Cucu SYL Di-“reimburse” ke Kementan

Nasional
Tanggapi Jokowi, Djarot PDI-P: Konstitusi Dilanggar dan Direkayasa, Kekaderannya Patut Diragukan

Tanggapi Jokowi, Djarot PDI-P: Konstitusi Dilanggar dan Direkayasa, Kekaderannya Patut Diragukan

Nasional
Polri Akan Gelar Operasi Puri Agung 2024, Kawal World Water Forum Ke-10 di Bali

Polri Akan Gelar Operasi Puri Agung 2024, Kawal World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Prabowo Guncangkan Badan Surya Paloh, Sama seperti Anies Kemarin

Prabowo Guncangkan Badan Surya Paloh, Sama seperti Anies Kemarin

Nasional
Kasus Dana PEN, Eks Bupati Muna Divonis 3 Tahun Bui

Kasus Dana PEN, Eks Bupati Muna Divonis 3 Tahun Bui

Nasional
Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Nasional
Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina

Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina

Nasional
Wapres Sebut Target Penurunan 'Stunting' Akan Dievaluasi

Wapres Sebut Target Penurunan "Stunting" Akan Dievaluasi

Nasional
Persilakan Golkar Tampung Jokowi dan Gibran, PDI-P: Kami Bukan Partai Elektoral

Persilakan Golkar Tampung Jokowi dan Gibran, PDI-P: Kami Bukan Partai Elektoral

Nasional
Dana Pensiun Bukit Asam Targetkan 4 Langkah Penyehatan dan Penguatan pada 2024

Dana Pensiun Bukit Asam Targetkan 4 Langkah Penyehatan dan Penguatan pada 2024

Nasional
Di Depan Wiranto-Hendropriyono, Prabowo Minta Maaf Pernah Nakal: Bikin Repot Senior...

Di Depan Wiranto-Hendropriyono, Prabowo Minta Maaf Pernah Nakal: Bikin Repot Senior...

Nasional
Albertina Dilaporkan Wakil Ketua KPK, Ketua Dewas: Apa yang Salah? Ada Surat Tugas

Albertina Dilaporkan Wakil Ketua KPK, Ketua Dewas: Apa yang Salah? Ada Surat Tugas

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke