Salin Artikel

UPDATE: Ini Sebaran 9.771 Kasus Covid-19 di Indonesia, 4.092 di Jakarta

Menurut Yuri, hingga kemarin ada penambahan 260 kasus baru Covid-19.

Penambahan ini terjadi selama 24 jam terakhir, yang terhitung sejak Selasa (28/4/2020) pukul 12.00 WIB hingga Rabu pukul 12.00 WIB.

"Dengan demikian, total ada 9.771 kasus positif Covid-19," ujar Yuri dalam konferensi pers di Graha BNPB, Rabu sore.

Adapun penambahan kasus baru tersebut tercatat terjadi di 23 provinsi.

Sementara itu, secara total penyebaran kasus penularan Covid-19 terjadi di 297 kabupaten/kota yang berada di 34 provinsi.

Berdasarkan data yang dipaparkan Achmad Yurianto, DKI Jakarta masih merupakan daerah dengan jumlah penularan tertinggi. Ada 4.092 kasus pasien positif Covid-19 di Ibu Kota.

Selain itu, ada sejumlah daerah lain yang mencatat jumlah kasus penularan tinggi, seperti Jawa Barat (1.009 kasus), Jawa Timur (872 kasus), dan Jawa Tengah (711 kasus).

Yuri melanjutkan, dari data yang ada, tercatat pula penambahan pasien sembuh sebanyak 137 orang.

"Sehingga, total ada 1.391 pasien sembuh hingga saat ini," ungkap Yuri.

Meski demikian, pemerintah juga mencatat penambahan pasien yang meninggal dunia setelah terjangkit Covid-19 sebanyak 11 orang.

"Sehingga, secara keseluruhan ada 784 pasien meninggal dunia hingga kini," kata Achmad Yurianto.

Berikut ini data penyebaran pasien Covid-19 di 34 provinsi berdasarkan data pemerintah hingga 29 April:

1. Aceh: Total 9 kasus

2. Bali: Total 215 kasus

3. Banten: Total 388 kasus

4. Bangka Belitung: Total 10 kasus

5. Bengkulu: Tambah 4 kasus, total 12 kasus

6. DIY: Tambah 1 kasus, total 94 kasus

7. DKI Jakarta: Tambah 90 kasus, total 4.092 kasus

8. Jambi: Total 32 kasus

9. Jawa Barat: Tambah 40 kasus, total 1.009 kasus

10. Jawa Tengah: Tambah 29 kasus, total 711 kasus

11. Jawa Timur: Tambah 15 kasus, total 872 kasus

12. Kalimantan Barat: Tambah 7 kasus, total 58 kasus

13. Kalimantan Timur: Tambah 4 kasus, total 119 kasus

14. Kalimantan Tengah: Tambah 6 kasus, total 127 kasus

15. Kalimantan Selatan: Tambah 7 kasus, total 157 kasus

16. Kalimantan Utara: Total 92 kasus

17. Kepulauan Riau: Total 89 kasus

18. NTB: Tambah 9 kasus, total 230 kasus

19. Sumatera Selatan: Tambah 1 kasus, total 144 kasus

20. Sumatera Barat: Tambah 1 kasus, total 145 kasus

21. Sulawesi Utara: Tambah 1 kasus, total 44 kasus

22. Sumatera Utara: Tambah 3 kasus, total 114 kasus

23. Sulawesi Tenggara: Tambah 8 kasus, total 53 kasus

24. Sulawesi Selatan: Tambah 12 kasus, total 465 kasus

25. Sulawesi Tengah: Tambah 5 kasus, total 47 kasus

26. Lampung: Tambah 2 kasus, total 46 kasus

27. Riau: Tambah 1 kasus, total 41 kasus

28. Maluku Utara: Total 26 kasus

29. Maluku: Tambah 1 kasus, total 23 kasus

30. Maluku Utara: Total 26 kasus

31. Papua Barat: Total 37 kasus

32. Papua: Tambah 12 kasus, total 189 kasus

33. NTT: Total 1 kasus

34. Gorontalo: Total 15 kasus

Dalam tahap verifikasi: 27 kasus

Total: 9.771 kasus (bertambah 260 pasien)

https://nasional.kompas.com/read/2020/04/30/03130071/update-ini-sebaran-9771-kasus-covid-19-di-indonesia-4092-di-jakarta

Terkini Lainnya

Dudung Abdurahman Datangi Rumah Prabowo Malam-malam, Mengaku Hanya Makan Bareng

Dudung Abdurahman Datangi Rumah Prabowo Malam-malam, Mengaku Hanya Makan Bareng

Nasional
Idrus Marham Sebut Jokowi-Gibran ke Golkar Tinggal Tunggu Peresmian

Idrus Marham Sebut Jokowi-Gibran ke Golkar Tinggal Tunggu Peresmian

Nasional
Logo dan Tema Hardiknas 2024

Logo dan Tema Hardiknas 2024

Nasional
Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Nasib Koalisi Perubahan di Ujung Tanduk

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Nasib Koalisi Perubahan di Ujung Tanduk

Nasional
PKS Undang Prabowo ke Markasnya, Siap Beri Karpet Merah

PKS Undang Prabowo ke Markasnya, Siap Beri Karpet Merah

Nasional
Selain Nasdem, PKB Juga Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Selain Nasdem, PKB Juga Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
BRIN Bahas Pengembangan Satelit untuk Waspadai Permasalahan Keamanan Antariksa

BRIN Bahas Pengembangan Satelit untuk Waspadai Permasalahan Keamanan Antariksa

Nasional
Nasdem dukung Prabowo-Gibran, Golkar Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang

Nasdem dukung Prabowo-Gibran, Golkar Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang

Nasional
GASPOL! Hari Ini: Hasto Kristiyanto dan Hadirnya Negara Kekuasaan

GASPOL! Hari Ini: Hasto Kristiyanto dan Hadirnya Negara Kekuasaan

Nasional
Kumpulkan 777 Komandan Satuan, KSAD: Jangan Hanya 'Copy Paste', Harus Bisa Berinovasi

Kumpulkan 777 Komandan Satuan, KSAD: Jangan Hanya "Copy Paste", Harus Bisa Berinovasi

Nasional
Bertemu Pratikno, Ketua Komisi II DPR Sempat Bahas Penyempurnaan Sistem Politik

Bertemu Pratikno, Ketua Komisi II DPR Sempat Bahas Penyempurnaan Sistem Politik

Nasional
Waketum Nasdem Mengaku Dapat Respons Positif Prabowo soal Rencana Maju Pilkada Sulteng

Waketum Nasdem Mengaku Dapat Respons Positif Prabowo soal Rencana Maju Pilkada Sulteng

Nasional
Bertemu Komandan Jenderal Angkatan Darat AS, Panglima TNI Ingin Hindari Ketegangan Kawasan

Bertemu Komandan Jenderal Angkatan Darat AS, Panglima TNI Ingin Hindari Ketegangan Kawasan

Nasional
5.791 Personel Polri Dikerahkan Amankan World Water Forum Ke-10 di Bali

5.791 Personel Polri Dikerahkan Amankan World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Golkar Buka Suara soal Atalia Praratya Mundur dari Bursa Calon Walkot Bandung

Golkar Buka Suara soal Atalia Praratya Mundur dari Bursa Calon Walkot Bandung

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke