Salin Artikel

Hadiri Sidang Tahunan MPR, Sandiaga Terlihat Jalan Kaki ke Gedung Parlemen

KOMPAS.com - Calon wakil presiden pada Pilpres 2019, Sandiaga Uno mengunggah video yang menampilkan dirinya tengah berjalan kaki menuju Gedung DPR/MPR untuk menghadiri Sidang Tahunan MPR, Jumat (16/8/2019).

Sandiaga mengunggah video tersebut dalam akun resmi Twitter miliknya, Sandiaga Salahuddin Uno, @sandiuno.

Sebelum berjalan kaki, Sandi terlihat menumpang sebuah mobil. Namun karena terjebak macet, mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta tersebut memilih berjalan kaki menuju Gedung DPR/MPR sembari menyalami sejumlah petugas kepolisian yang tengah berjaga.

"Saat menuju Gedung DPR/MPR untuk menghadiri Sidang Tahunan MPR. Jalanan macet total dan sudah tidak lagi menggunakan fasilitas pengawalan, maka jalan kaki pun jadi. Untung rutin lari pagi, jalan sejauh apa pun tidak masalah..," tulis Sandi dalam twit-nya.

Saat dikonfirmasi, Anggota Badan Komunikasi Partai Gerindra Andre Rosiade membenarkan hal tersebut.

"Ya memang Bang Sandi terjebak macet di depan Restoran Pulau Dua, lalu akhirnya beliau memutuskan turun di depan Restoran Pulau Dua dan dilanjutkan berjalan kaki yang dilakukan Bang Sandi ke Gedung DPR/MPR," ujar Andre saat dihubungi Kompas.com, Jumat (16/8/2019).

Keputusan yang diambil oleh Sandi, terbukti ampuh. Pasalnya, ia tiba di Gedung DPR/MPR lebih cepat, sehingga tidak terlambat untuk menghadiri Sidang Tahunan MPR. 

"Dengan beliau memutuskan berjalan kaki. Beliau jadi lebih cepat sampai, jadinya enggak terlambat," ujar Andre.

https://nasional.kompas.com/read/2019/08/16/13095421/hadiri-sidang-tahunan-mpr-sandiaga-terlihat-jalan-kaki-ke-gedung-parlemen

Terkini Lainnya

Megawati Lebih Pilih Rekonsiliasi dengan Jokowi atau Prabowo? Ini Kata PDI-P

Megawati Lebih Pilih Rekonsiliasi dengan Jokowi atau Prabowo? Ini Kata PDI-P

Nasional
Yusril Sebut Kekalahan Prabowo di Aceh Mentahkan Dugaan 'Cawe-cawe' Pj Kepala Daerah

Yusril Sebut Kekalahan Prabowo di Aceh Mentahkan Dugaan "Cawe-cawe" Pj Kepala Daerah

Nasional
Kejagung Kembali Sita Mobil Milik Harvey Moeis, Kini Lexus dan Vellfire

Kejagung Kembali Sita Mobil Milik Harvey Moeis, Kini Lexus dan Vellfire

Nasional
Yusril Harap 'Amicus Curiae' Megawati Tak Dianggap Tekanan Politik ke MK

Yusril Harap "Amicus Curiae" Megawati Tak Dianggap Tekanan Politik ke MK

Nasional
Soal Peluang Rekonsiliasi, PDI-P: Kami Belum Bisa Menerima Perlakuan Pak Jokowi dan Keluarga

Soal Peluang Rekonsiliasi, PDI-P: Kami Belum Bisa Menerima Perlakuan Pak Jokowi dan Keluarga

Nasional
IKN Teken Kerja Sama Pembangunan Kota dengan Kota Brasilia

IKN Teken Kerja Sama Pembangunan Kota dengan Kota Brasilia

Nasional
Yusril Sebut 'Amicus Curiae' Megawati Harusnya Tak Pengaruhi Putusan Hakim

Yusril Sebut "Amicus Curiae" Megawati Harusnya Tak Pengaruhi Putusan Hakim

Nasional
ICW Dorong Polda Metro Dalami Indikasi Firli Bahuri Minta Rp 50 M Ke SYL

ICW Dorong Polda Metro Dalami Indikasi Firli Bahuri Minta Rp 50 M Ke SYL

Nasional
Sertijab 4 Jabatan Strategis TNI: Marsda Khairil Lubis Resmi Jabat Pangkogabwilhan II

Sertijab 4 Jabatan Strategis TNI: Marsda Khairil Lubis Resmi Jabat Pangkogabwilhan II

Nasional
Hasto Beri Syarat Pertemuan Jokowi-Megawati, Relawan Joman: Sinisme Politik

Hasto Beri Syarat Pertemuan Jokowi-Megawati, Relawan Joman: Sinisme Politik

Nasional
Menerka Nasib 'Amicus Curiae' di Tangan Hakim MK

Menerka Nasib "Amicus Curiae" di Tangan Hakim MK

Nasional
Sudirman Said Akui Partai Koalisi Perubahan Tak Solid Lagi

Sudirman Said Akui Partai Koalisi Perubahan Tak Solid Lagi

Nasional
Puncak Perayaan HUT Ke-78 TNI AU Akan Digelar di Yogyakarta

Puncak Perayaan HUT Ke-78 TNI AU Akan Digelar di Yogyakarta

Nasional
Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Sudirman Said Berharap MK Penuhi Rasa Keadilan

Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Sudirman Said Berharap MK Penuhi Rasa Keadilan

Nasional
Sejauh Mana 'Amicus Curiae' Berpengaruh pada Putusan? Ini Kata MK

Sejauh Mana "Amicus Curiae" Berpengaruh pada Putusan? Ini Kata MK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke