Salin Artikel

Fadli Zon: Panelis Debat Hanya Jadi Pajangan, Moderator Terlalu Kaku

Pertama adalah mengenai panelis yang hampir tidak punya peran dalam pelaksanaan debat antara pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

"Di situ panelis jadi pajangan saja," ujar Fadli di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (21/1/2019).

Panelis memang tidak bisa memberikan pertanyaan kepada dua pasang calon presiden dan wakil presiden dalam debat.

Mereka hanya membuat pertanyaan sesuai tema debat. Pertanyaan itu kemudian dibacakan oleh moderator, Ira Koesno dan Imam Priyono.

Fadli berpendapat, peran panelis harus ditingkatkan pada debat selanjutnya. Panelis harus diberi kesempatan untuk memperdalam pertanyaan kepada dua kandidat.

Tidak hanya itu, Fadli juga menyoroti penampilan moderator dalam debat pertama.

"Moderator juga terlalu kaku. Jadi sepertinya enggak ada bedanya moderator dengan bel," ujar Fadli.

Fadli mengatakan, moderator terlalu kaku dalam mengatur durasi menjawab dua kandidat.

Menurut dia, seharusnya waktu menjawab bisa dibuat lebih fleksibel agar dua kandidat bisa tuntas menyampaikan gagasannya.

"Jadi ketika waktu habis bagi kedua belah pihak, misalnya ada kalimat yang belum selesai gitu, biar lah sampai selesai. Tapi kalau beberapa detik itu biasa lah," kata dia.

Fadli mengapresiasi langkah KPU yang membuka evaluasi pelaksanaan debat kemarin. Dia berharap kritik terhadap KPU bisa benar-benar didengar dan dijadikan perbaikan.

https://nasional.kompas.com/read/2019/01/21/12333011/fadli-zon-panelis-debat-hanya-jadi-pajangan-moderator-terlalu-kaku

Terkini Lainnya

Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran, PPP: Tak Ada Lagi Koalisi 01 dan 03

Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran, PPP: Tak Ada Lagi Koalisi 01 dan 03

Nasional
CSIS: Pemilu 2024 Hasilkan Anggota DPR Muda Paling Minim Sepanjang Sejarah Sejak 1999

CSIS: Pemilu 2024 Hasilkan Anggota DPR Muda Paling Minim Sepanjang Sejarah Sejak 1999

Nasional
PPATK Koordinasi ke Kejagung Terkait Aliran Dana Harvey Moeis di Kasus Korupsi Timah

PPATK Koordinasi ke Kejagung Terkait Aliran Dana Harvey Moeis di Kasus Korupsi Timah

Nasional
Prabowo-Titiek Soeharto Hadiri Acara Ulang Tahun Istri Wismoyo Arismunandar, Ada Wiranto-Hendropriyono

Prabowo-Titiek Soeharto Hadiri Acara Ulang Tahun Istri Wismoyo Arismunandar, Ada Wiranto-Hendropriyono

Nasional
Banyak Catatan, DPR Dorong Revisi UU Pemilu Awal Periode 2024-2029

Banyak Catatan, DPR Dorong Revisi UU Pemilu Awal Periode 2024-2029

Nasional
Pakar Ragu UU Lembaga Kepresidenan Terwujud jika Tak Ada Oposisi

Pakar Ragu UU Lembaga Kepresidenan Terwujud jika Tak Ada Oposisi

Nasional
Istana Sebut Pertemuan Jokowi dan Prabowo-Gibran Semalam Atas Inisiatif Prabowo

Istana Sebut Pertemuan Jokowi dan Prabowo-Gibran Semalam Atas Inisiatif Prabowo

Nasional
Presiden Jokowi Ucapkan Selamat Saat Bertemu Prabowo Semalam

Presiden Jokowi Ucapkan Selamat Saat Bertemu Prabowo Semalam

Nasional
Jokowi Siapkan Program Unggulan Prabowo-Gibran Masuk RAPBN 2025

Jokowi Siapkan Program Unggulan Prabowo-Gibran Masuk RAPBN 2025

Nasional
CSIS: Mayoritas Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik

CSIS: Mayoritas Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik

Nasional
Korlantas Kaji Pengamanan Lalu Lintas Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali

Korlantas Kaji Pengamanan Lalu Lintas Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Jokowi Dukung Prabowo-Gibran Rangkul Semua Pihak Pasca-Pilpres

Jokowi Dukung Prabowo-Gibran Rangkul Semua Pihak Pasca-Pilpres

Nasional
Pakar Sebut Semua Lembaga Tinggi Negara Sudah Punya Undang-Undang, Hanya Presiden yang Belum

Pakar Sebut Semua Lembaga Tinggi Negara Sudah Punya Undang-Undang, Hanya Presiden yang Belum

Nasional
Saksi Ungkap SYL Minta Kementan Bayarkan Kartu Kreditnya Rp 215 Juta

Saksi Ungkap SYL Minta Kementan Bayarkan Kartu Kreditnya Rp 215 Juta

Nasional
Saksi Sebut Bulanan untuk Istri SYL dari Kementan Rp 25 Juta-Rp 30 Juta

Saksi Sebut Bulanan untuk Istri SYL dari Kementan Rp 25 Juta-Rp 30 Juta

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke