Dalam pernyataannya, capres nomor urut 02, Prabowo Subianto, menginginkan angkatan perang dan kepolisian di Indonesia diperkuat untuk melawan terorisme.
Menurut dia, dengan demikian ancaman teror di Indonesia dapat dideteksi sebelum teror terjadi.
"Angkatan perang kita harus kuat, polisi kita harus kuat. Kita harus bisa mendeteksi sebelum terjadi terorisme," kata Prabowo dalam debat perdana pemilihan capres cawapres, Kamis (17/1/2019) malam, di Gedung Bidakara, Jakarta.
Meskipun begitu, ia tidak ingin menyalahkan siapa pun, karena mungkin merupakan kelengahan pemerintahan yang ada.
Namun, ia menjanjikan apabila terpilih, akan meningkatkan investasi di bidang-bidang tersebut.
Investasi tersebut digunakan untuk memperkuat kepolisian dan kekuatan militer Indonesia.
"Saya akan meningkatkan investasi di bidang kepolisian, intelijen, dan angkatan bersenjata. Angkatan perang kita harus kita perkuat," ujarnya.
Radikalisme
Sementara, pernyataan dari kubu petahana dijawab oleh calon wakil presiden Ma'ruf Amin.
Ma'ruf menyampaikan, terorisme dapat disebabkan oleh pemikiran atau kondisi ekonomi.
"Oleh karenanya caranya adalah apa yang menyebabkan dia radikal. Kalau karena paham keagamaan menyimpang maka yang harus kita doktrinkan dengan meluruskan paham keagamaan yang menyimpang itu," kata Ma'ruf.
"Tapi kalau itu disebabkan faktor ekonomi sosial maka pendekatannya adalah melalui pemberian lapangan kerja dan satuannya yang bisa mengembalikan mereka pada jalan yang lurus," ucap dia.
Jawaban Mantan Ketua Majelis Ulama Indonesia ini pun disambut anggukan oleh pasangannya, Jokowi.
"Iya, iya," ujar Jokowi.
https://nasional.kompas.com/read/2019/01/17/23241741/isu-terorisme-maruf-bicara-radikalisme-prabowo-akan-perkuat-militer
Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan