Direktur Angkutan dan Multimoda, Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Kementerian Perhubungan, Cucu Mulyana menyebut bahwa mudik gratis dengan bus tersebut merupakan kegiatan yang pertama kali digelar.
Bahkan, Cucu mengklaim, baik pemerintah dan swasta selama ini belum pernah menggelar kegiatan yang sama untuk mudik natal dan tahun baru.
"Kita tidak tahu animonya seperti apa, karena baru hari ini dibuka pendaftaran secara online," ujar Cucu dalam diskusi "Kesiapan Pengamanan Natal 2017 & Tahun Baru 2018" di Melawai, Jakarta Selatan, Senin (11/12/2017).
Masyarakat pun bisa mengakses mudikgratis.dephub.go.id, untuk mendaftar per hari ini sampai dengan 20 Desember nanti.
Rencananya mudik gratis tersebut akan diberangkatkan pada Sabtu (23/12/2017) mendatang.
"Akan kita berangkatkan dari Taman Impian Jaya Ancol kurang lebih pukul 09.00 WIB tanggal 23 Desember mendatang. Masyarakat dipersilakan memanfaatkan mudik gratis ini," ucap Cucu.
Total, ada 50 bus yang disiapkan oleh Kemenhub dan Jasa Raharja dengan kuota penumpang atau pemudik sebanyak 2.500 orang.
"Persyaratan sama seperti mudik lebaran lalu, seperti fotocopy STNK dan KTP," ujar ujar Cucu.
Kemenhub berharap bahwa mudik gratis tersebut akan bisa menekan potensi kecelakaan pemudik yang menggunakan moda transportasi kendaraan roda dua atau sepeda motor.
"Ini untuk mengurangi masyarakat yang akan mudik dan liburan dengan menggunakan motor atau kendaraan roda dua. Kita bisa mengurangi potensi kecelakaan lalu lintas yang melibatkan sepeda motor," kata dia.
Ke depan, rencananya pemerintah akan menggelar kegiatan yang sama jika animo masyarakat tinggi pada musim mudik natal 2017 dan tahun baru 2018 ini.
"Ke depan akan kita lihat dari mudik kali ini. Karena karakter mudik lebaran dan natal mudik natal berbeda, natal untuk berlibur," ucap Cucu.
"Makanya kita lihat animo masyarakat memanfaatkan mudik gratis natal tahun ini. Karena tidak menutup kemungkinan ke depan Kemenhub akan menyelenggarakan lebih baik lagi," tambahan.
https://nasional.kompas.com/read/2017/12/11/17581351/pertama-kali-kemenhub-gelar-mudik-gratis-natal-2017-dan-tahun-baru-2018
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan